Cara Mencegah Toren Air Agar Tak Gampang Berlumut, Salah Satunya Harus Dicat Ulang dengan Warna ini

By Ulfa, Jumat, 1 Maret 2024 | 17:15 WIB
Cara mencegah toren agar tak gampang berlumut (SSR Cleaning)

SajianSedap.com - Toren air merupakan barang yang penting untuk penyimpanan air, apalagi saat musim panas.

Air yang ditampung dalam toren ini nantinya akan dialirkan ke keran-keran yang ada di rumah.

Makanya, kebersihan toren atau tandon ini sangat penting, nih.

Hal ini karena toren air bisa menjadi sarang pertumbuhan lumut apabila tidak rajin dirawat dan dibersihkan.

Walaupun cara membersihkan toren air dari lumut tidak sesulit yang dibayangkan, kamu bisa mencegah pertumbuhannya, loh.

Menutup toren rapat-rapat menjadi salah satu tips yang dinilai ampuh dalam mencegah pertumbuhan lumut di dalam toren air.

Selain hal di atas, berikut ini ada empat tips mencegah toren air tak gampang berlumut dikutip dari Tribunshopping.com:

4 Cara Mencegah Lumut di Toren

1. Kuras dan Rutin Bersihkan

Tidak bisa dipungkiri, rutin menguras dan membersihkan toren air dapat menghindarkannya dari pertumbuhan lumut.

Namun perlu diketahui pula, durasi pertumbuhan lumut pada setiap toren air bisa saja berbeda-beda.

Dengan kata lain, pertumbuhan lumut di dalam toren bisa terjadi lebih cepat ataupun lambat.

Dihimpun dari laman penguin.id, disarankan untuk melakukan pengurasan air dalam toren setidaknya enam bulan sekali.

Baca Juga: Jangan Panik, Ini 5 Cara Atasi Air Toren yang Tidak Mengalir ke Keran Padahal Air Sudah Terisi Full