SajianSedap.com - Handphone jadi salah satu alat yang sering dibawa ke mana-mana.
Mulai dari ke luar rumah, sekolah, kantor bahkan ke kamar mandi sekalipun.
Makanya, tak jarang handphone tak aman dan jatuh kalau tak dijaga dengan benar, nih.
Bagi yang sembrono, biasanya handphonenya dipakaikan tempred glass agar layarnya tak mudah retak dan tergores.
Ya, tempered glass merupakan pelindung layar handphone dari bahan kaca yang dipananaskan melalui oven tempering secara berkelanjutan.
Melindungi layar handphone dengan menggunakan aksesoris tempered glass merupakan salah satu tips agar tidak mudah cepat tergores dan rusak.
Tapi jangan asal dipakai begitu saja, ya.
Berikut ini ada beberapa cara merawat tempred glass handphone mu agar tak mudah rusak.
5 Cara Merawat Tempred Glass
1. Mematikan HP terlebih dahulu
Langkah awal dalam merawat tempered glass ialah menonaktifkan handphone dulu.
Bertujuan untuk melihat bagian–bagian layar handphone apakah terdapat kotoran dan goresan.
Jika kamu menemukan goresan atau kotoran segera dibersihkan.
Baca Juga: Awet Bertahun-tahun, Kabel Charger Handphone Tak Mudah Putus Kalau Dirawat dengan 5 Cara ini
2. Siapkan alat dan bahan untuk membersihkan
Kita akan membutuhkan beberapa alat untuk membersihkan layar handphone.
Seperti menggunakan kain halus (microfiber), kain yang biasa digunakan untuk membersihkan kacamata, kuas kecil untuk membersihkan sela - sela layar handphone.
Cairan pembersih yang biasa juga digunakan untuk membersihkan kacamata.
3. Hindari menggunakan tisu
Hindari penggunaan tisu untuk membersihkan layar handphone, karena tisu mengandung serat–serat yang dapat menggores layar handphone.
4. Bersihkan tempered glass setelah kering
Langkah selanjutnya ialah membersihkan cairan yang disemprotkan ke tempered glass dengan menggunakan kain mikrofiber atau bisa juga menggunakan spons yang halus.
Pemilihan tekstur kain harus diperhatikan dalam membersihkan layar handphone.
5. Mengusap dengan benar
Usap secara melingkar secara perlahan saat membersihkannya, karena dengan gerakan melingkar layar menjadi kering sempurna dan kotoran di handphone tidak akan melebar.
Sehingga, masuk ke bagian terkecil sisi layar dan itu akan sulit untuk dibersihkan.
Tentunya ada beberapa tips lain seputar merawat tempered glass dengan baik.
Selain membersihkan tempered glass di atas alangkah baiknya memilih produk tempered glass dengan kualitas terbaik, karena ada istilah ada harga ada kualitas.
Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul 5 Tips Merawat Tempered Glass Handphone dengan Benar.
Baca Juga: 3 Cara Ampuh Memutihkan Pakaian yang Menguning Tanpa Direndam Pemutih, Bahan Dapur Ini Solusinya