SajianSedap.com - Memiliki rak sepatu di rumah sangat penting adanya.
Hal ini agar sepatu di rumah bisa tertata dengan rapi dan tinggal kita ambil dengan mudah.
Kita pun bisa memilih berbagai rak sepatu sesuai kebutuhan kita.
Namun sayangnya, rak sepatu jarang dibersihkan dan dirawat dengan benar, nih.
Padahal sama dengan barang lainnya, rak sepatu juga bisa saja menjadi sarang debu, kotoran hingga bau tidak sedap.
Bukan tanpa alasan, alas kaki macam sepatu dan sandal yang umum dipakai di luar rumah lebih rentan kotor.
Alhasil debu dan kotoran dari alas kaki itu dapat tinggal dan bersarang pada rak sepatu jika kamu masih mengabaikan kondisinya.
Agar tidak rusak dan jadi sarang bau tidak sedap, ketahui lima tips merawat rak sepatu seperti dilansir dari Tribunshopping.com:
5 Cara Merawat Rak Sepatu Agar Tak Cepat Rusak
1. Bersihkan Sepatu Sebelum Meletakkannya di Rak
Rak sepatu menjadi salah satu perabot rumah tangga yang harus dirawat agar punya usia pakai lebih lama.
Dalam pemakaiannya, ada beberapa tips yang dapat dilakukan agar rak sepatu lebih awet dan tidak menjadi sarang bau tidak sedap.
Termasuk salah satunya yakni memperhatikan kebersihan sepatu atau alas kaki sebelum diletakkan di atas rak.
Bukan tanpa sebab, pasalnya sepatu atau alas kaki lain akan membawa kotoran lantaran pemakaiannya yang umum di luar ruangan.
Jika langsung diletakkan, debu dan kotoran bisa saja berpindah dari sepatu ke permukaan rak.
Belum lagi jika alas kaki macam sepatu atau sandal habis dipakai di bawah hujan, hindari langsung menyimpannya di rak.
Sepatu kotor yang lembab berpeluang mengeluarkan bau tidak sedap, tentu kamu tidak ingin bukan rak penyimpanan ikut terkontaminasi?
Oleh karena itu, sebisa mungkin bersihkan dan keringkan sepatu atau alas kaki lain sebelum kamu menaruhnya di rak penyimpanan.
2. Turunkan Semua Sepatu Jika Ingin Membersihkan Rak
Salah satu langkah nyata agar rak sepatu di rumahmu dapat lebih awet adalah rajin membersihkannya.
Selain memperhatikan kebersihan sepatu, permukaan rak juga bisa kotor akibat pengaruh sekitar rumah.
Agar debu dan kotoran tidak makin menggunung, langsung saja buat jadwal rutin untuk membersihkannya.
Perlu diperhatikan, keluarkan atau turunkan semua sepatu dan alas kaki ketika kamu ingin membersihkan rak penyimpanan.
Aalasannya adalah agar proses pembersihan rak dapat lebih mudah dan tingkat kebersihan yang didapat pun optimal.
Bukan hanya itu saja, perhatikan pula permukaan rak sepatu jika perabot yang kamu punya terbuat dari kayu.
Pastikan permukaannya tidak ditumbuhi jamur atau bahkan dikerubungi rayap-rayap nakal yang hanya bisa merusak.
Segera bersihkan hal-hal merugikan itu, lapisi kembali permukaan rak sepatu kayu jika dibutuhkan.
3. Hindari Meletakkan Rak Sepatu di Tempat Lembab
Umumnya, rak sepatu menjadi perabot rumah yang umum ditemui di teras atau ruangan luar lain.
Sebenarnya tidak ada yang salah dengan penempatan tersebut.
Namun perlu diketahui, pastikan area penempatan rak sepatu bukan tempat yang lembab.
Bukan tanpa sebab, kelembaban dapat membuat rak penyimpanan mengeluarkan bau akibat sepatu yang basah.
Belum lagi jika rak sepatu terbuat dari kayu, rayap dan jamur seaakan berbondong-bondong ke permukaannya.
Demi masa pakai yang lebih panjang, hindari meletakkan rak sepatu di tempat yang lembab ya.
4. Jangan Membebani Rak Sepatu
Banyak hal yang berlebihan akan berbuah pada kerugian.
Tidak ubahnya pada rak penyimpanan sepatu, coba periksa kembali berapa banyak alas kaki yang bisa dimuatnya.
Bukan tanpa alasan, pasalnya masih kerap ditemukan terlalu banyak sepatu dan alas kaki yang tersimpan pada rak.
Padahal nampak bahwa kapasitas penyimpanan rak tidak sebesar banyaknya sepatu dan alas kaki yang diletakkan.
Selain kurang sedap dipandang, berlebihan dalam meletakkan sepatu akan memberatkan rak penyimpanan.
Tidak kaget apabila rak sepatu di rumahmu pecah hingga patah, apalagi jika terbuat dari plastik.
5. Sesuaikan Penataan Alas Kaki di Rak Sepatu
Tidak hanya daya tampung rak penyimpanan, penataan sepatu pun dapat kamu perhatikan.
Terlihat sepele, namun tips satu ini sangat penting demi nilai estetika penyimpanan sepatu pada rak.
Selain itu, hal ini dapat membuat kamu memaksimalkan daya tampung rak dalam menyimpanan sepatu dan alas kaki lain.
Sesuaikan penataannya, letakkan sepatu dengan sejenisnya, begitu pula beberapa jenis alas kaki lain.
Jika hal itu dilakukan, rak penyimpanan dapat lebih awet dan kamu pun tidak terlalu bingung mencari alas kaki yang dicari.
Merawat rak sepatu harus dilakukan mengingat perabot rumah tangga satu ini tidak jarang diabaikan kondisinya.
Bila tidak rajin dirawat dan dibersihkan, rak sepatu bisa menjadi sarang debu, kotoran hingga bau tidak sedap.
Coba pahami beberapa tips di atas agar rak sepatu di rumahmu agar lebih awet dan bebas dari bau tidak sedap. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul 5 Tips Merawat Rak Sepatu agar Awet dan Tidak Menjadi Sumber Bau Tidak Sedap.