10 Tempat Jajan Kuliner yang Wajib Dikunjungi saat Wisata di Bandung

By ADV PI, Minggu, 10 Maret 2024 | 11:20 WIB
Kantin Tjahaya (Istimewa)

Satu hal yang unik dari restoran ini adalah interiornya yang bernuansa oriental. Suasana di dalamnya pun nyaman dan ramah. Tidak hanya mi ayam, Bakmi Tjo Kin juga punya menu bakso kuah, swekiau fortune cookie, dan coffee beer. Terdapat juga dua jenis mi yang bisa dipilih, yakni mi kecil dan mi lebar.

Bakmi Tjo Kin berlokasi di Jl. Cihapit No.18, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat dan buka setiap hari di jam 08.00 sampai dengan 21.00 WIB. Harga makanan yang ditawarkan berkisar antara Rp 24.000 hingga Rp 27.000.

3. Kue Balok Brownies Mahkota

Kue Balok Brownies Mahkota

Saat berkunjung ke Cihapit, Sase Lovers juga bisa membeli buah tangan untuk dibawa pulang ke rumah. Kunjungi saja Kue Balok Brownies Mahkota yang berlokasi di Jl. Sabang No.27, Cihapit, Kec. Bandung Wetan.

Sebagai informasi, kue balok merupakan kue tradisional yang berasal dari Padang Panjang, Sumatera Barat. Kue ini terbuat dari terigu, gula, santan, dan telur. Adonan dicetak dalam loyang persegi panjang dan kemudian dikukus. Tektur kue balok kenyal dan lembut serta memiliki aroma santan yang gurih.

Di Bandung, kue balok juga bisa ditemukan, yakni di Mahkota. Bedanya, kue balok Mahkota dibuat fusion dengan brownies dengan rasa coklat dan matcha. Teksturnya pun lebih seperti brownies yang gooey atau lembut dan sedikit lumer di bagian dalamnya.

Kue Balok Brownies Mahkota buka pukul 9.00 hingga 17.00 WIB setiap hari. Harga kue per kotak berkisar antara Rp 15.000 hingga Rp 30.000.

4. Rumah Makan Ahong

RM Ahong

Kalau sedang di Bandung dan ingin chinese food enak, rumah makan yang satu ini dapat dijadikan pilihan. Rumah Makan Ahong cukup legendaris karena sudah berdiri sejak tahun 1975. Makanan yang paling terkenalnya adalah kangkung hotplate yang memiliki porsi besar sehingga Sase Lovers dapat makan dengan puas bersama keluarga maupun teman.

Harga satu porsi kangkung hotplate adalah Rp. 100.000. Namun, kangkung hotplate sudah dilengkapi jamur, telur puyuh dan daging sapi. Selain itu terdapat juga makanan andalan lainnya yaitu ayam goreng mentega seharga Rp. 90.000. Ayam goreng mentega yang disajikan di restoran ini benar-benar memukau. Saat pertama kali disajikan di meja, aroma harum rempah dari ayam tersebut langsung membuat ketagihan.