Momen Ramadan Hingga Lebaran Makin Seru dengan 3 Alat Dapur Baru Super Praktis, Berdesain Cantik dan Berkelas

By Intan Yusan S, Kamis, 28 Maret 2024 | 15:40 WIB
Ramadan dan Lebaran makin seru dengan alat dapur baru. ()

Sajiansedap.com – Ramadan yang menjadi ladang ibadah bagi umat Islam, tentu tak lepas dari momen santap sahur dan berbuka puasa.

Selain banyak yang memilih berbuka puasa di luar rumah dalam balutan acara buka bersama atau bukber, namun tak sedikit pula keluarga Indonesia yang tetap memasak sendiri di rumah.

Tentu ada banyak alasan mengapa memilih memasak sendiri di rumah untuk menyajikan hidangan berbuka, apalagi sahur. Selain lebih sehat, juga bisa lebih hemat.   

Sebagai premium housewares solutions di Indonesia, Tupperware kembali menghadirkan produk terbaru untuk menemani keluarga Indonesia menyambut Ramadan hingga Lebaran di tahun ini.

Kebaikan bersama Tupperware berlangsung sepanjang hari selama Ramadan hingga datangnya Hari Kemenangan.

Baca Juga: 3 Cara Menghilangkan Bau Plastik Dari Kotak Makan Tupperware, Lenyap Selamanya Dengan Bahan Dapur Ini

Baca Juga: Cara Ampuh Mengatasi Wadah Tupperware yang Menguning dengan Bahan-bahan dari Dapur

Tupperware adakan media gathering dan luncurkan 3 produk baru, salah satunya One Touch Fresh Rectangular.

One Touch Fresh Rectangular

Dimulai dari persiapan santap sahur yang praktis dan mudah, dengan produk One Touch Fresh Rectangular.

Bahan makanan apa pun jenisnya, baik kering maupun basah, dapat tersimpan rapi di dalam wadah kedap udara dengan berbagai ukuran.

Selain menjaga kesegatan makanan yang mudah ditempatkan di dalam kulkas, One Touch Fresh Rectangular pun tampil cantik ketika dijadikan wadah sajian langsung di atas meja.

Tak hanya itu, koleksi terbaru One Touch Fresh Rectangular pun sangat praktis dan dapat diandalkan sebagai wadah antaran cantik Lebaran.