Pantas Dikit-dikit Bentol, Pemilik Golongan Darah Ini Bikin Nyamuk Jatuh Cinta

By Raka, Jumat, 29 Maret 2024 | 13:46 WIB
Golongan darah ini ternyata paling disukai nyamuk (unair.ac.id)

SajianSedap.com - Masyarakat di Indonesia kini tengah waspada terhadap meningkatnya kasus demam berdarah.

Maka dari itu masyarakat diminta melakukan tindakan pencegahan.

Meski sudah melakukan pencegahan seperti menguras bak dan penampungan air, masih saja, anggota keluarga diserang nyamuk.

Terutama yang memiliki golongan darah ini.

Golongan Darah yang Disukai Nyamuk

Dikutip dari Healthline, beberapa studi menyebutkan bahwa nyamuk tampaknya lebih tertarik pada orang dengan golongan darah O dibandingkan lainnya.

Sebuah studi pada 1974 dengan obyek penelitian 102 peserta, misalnya, menyebutkan berbagai faktor yang dapat menarik nyamuk.

Para peneliti menemukan bahwa nyamuk memang lebih suka menggigit orang dengan golongan darah O.

Dalam studi lain pada 2004, peneliti memeriksa preferensi nyamuk untuk golongan darah serta status sekretor.

Hasilnya, lebih banyak nyamuk hinggap pada orang bergolongan darah O.

Namun, hasil tersebut hanya signifikan secara statistik bila dibandingkan dengan golongan darah A dan tidak dengan golongan darah lainnya.

Ketika antigen golongan darah diaplikasikan pada lengan peserta, nyamuk secara signifikan lebih tertarik pada orang dengan antigen H (tipe O) daripada antigen A.

Baca Juga: Tiap Ramadhan Jadi Bahan Pembuat Kolak, Satu Bahan Dapur Ini Justru Paling Ampuh Mengusir Nyamuk