SajianSedap.com - Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran diprediksi akan jatuh pada 10 April mendatang.
Satu tradisi yang biasa dilakukan umat Islam di Indonesia untuk menyambut hari lebaran adalah mudik ke kampung halaman.
Selama pergi mudik, penting untuk memperhatikan keamanan rumah yang ditinggal.
Itu termasuk kelistrikan, hal yang berhubungan dengan api, hingga bahan makanan yang disimpan.
Khususnya untuk bahan makanan yang disimpan, banyak orang masih belum tahu cara penyimpanan yang benar.
Dan akhirnya mengakibatkan makanan menjadi busuk karena salah penyimpanan dan durasi meninggalkannya di rumah yang terlalu lama.
Menyimpan bahan makanan agar awet saat ditinggal mudik perlu banyak pertimbangan.
Pertimbangan yang dimaksud mencakup jenis bahan makanan apa yang harus disimpan, berapa banyak bahan makanan yang harus ada untuk kita konsumsi setelah selesai mudik, dan wadah apa yang cocok untuk menyimpan bahan makanan.
Nah, bagaimana cara menyimpan makanan agar awet saat ditinggal mudik?
Lihat berikut ini untuk Anda lakukan di rumah
Cara Menyimpan Bahan Makanan Saat Ditinggal Mudik
Berikut panduan menyimpan bahan makanan saat ditinggal mudik dari Titipku:
Baca Juga: Daftar Makanan dan Minuman yang Sebaiknya Tidak Dibawa Mudik, Bukan Nyaman Malah Repot
1. Buatlah persediaan makanan yang cukup
Sebelum berangkat, pastikan Anda memiliki persediaan makanan yang cukup untuk beberapa hari pertama setelah kembali dari mudik.
Hal ini perlu dipertimbangkan karena biasanya pasar akan tutup saat dan setelah Idul Fitri. Simpan saja secukupnya, mungkin bisa untuk sehari dua hari.
Dengan menghitung ini, bahan makanan yang Anda simpan tidak berlebihan sehingga makanan yang dibeli tidak sia-sia.
2. Gunakan wadah penyimpanan yang kedap udara
Ketika menyimpan bahan makanan, pastikan untuk menggunakan wadah yang kedap udara untuk menjaga agar makanan tetap segar lebih lama.
Misalnya, gunakan kantong plastik yang dapat diikat erat atau kotak penyimpanan dengan tutup yang kedap udara.
Penutupan wadah yang rapat juga menghindari bahan makanan dihinggapi lalat atau kutu.
3. Simpan di tempat yang sejuk dan kering
Simpan bahan makanan di tempat yang sejuk dan kering seperti kulkas atau lemari es. Pastikan suhu dalam kulkas diatur pada suhu yang tepat dan cukup dingin.
Untuk bahan makanan yang tidak perlu disimpan di dalam kulkas, pastikan disimpan di tempat yang teduh dan jauh dari sinar matahari langsung.
4. Pisahlah bahan makanan yang mudah rusak
Bahan makanan seperti sayuran dan buah-buahan cenderung cepat rusak jika disimpan bersama dengan bahan makanan lain.
Pastikan untuk menyimpan bahan makanan yang mudah rusak seperti itu secara terpisah dalam wadah yang kedap udara.
5. Kurangi penggunaan bahan makanan segar
Sebelum berangkat, cobalah mengonsumsi atau memasak bahan makanan segar yang sudah Anda beli agar tidak terbuang sia-sia.
Baca Juga: Cara Aman Meninggalkan Kulkas Selama Mudik Lebaran, Perlukah Dimatikan dan Dikosongkan?
Pasalnya, bahan makanan segar lebih cepat busuk daripada bahan makanan beku atau makanan kaleng.
Bahan makanan yang telah dimasak seperti makanan kaleng atau makanan beku dapat lebih tahan lama dan lebih mudah disimpan.
Oleh karenanya sangat dianjurkan untuk Anda membeli makanan beku atau makanan kaleng sebelum berangkat mudik untuk persiapan bahan makanan pasca-mudik.
Menyimpan bahan makanan dengan benar saat ditinggal mudik adalah hal yang sangat penting untuk menghindari kerusakan dan pemborosan makanan.
Dengan tips tersebut, Anda dapat menghindari pemborosan makanan dan memastikan ketersediaan makanan yang cukup ketika Anda kembali dari perjalanan.
Info: Suhu ideal kulkas
Dikutip dari Consumer Reports, suhu ideal untuk kulkas adalah 2,7 derajat Celsius.
Suhu kulkas ini akan menjaga makanan segar tetap baik selama mungkin tanpa adanya kristal es pada selada atau bakteri yang berkembang biak pada daging mentah.
Sedangkan untuk freezer adalah -17 derajat Celsius untuk menjaga makanan tetap beku.
Namun, kontrol suhu pada banyak kulkas hanya memungkinkan Anda memilih dari serangkaian angka, biasanya 1 hingga 5 dengan 1 sebagai yang terdingin dan 5 terhangat.
Bahkan, ketika kulkas memiliki kontrol digital untuk mengatur suhu yang tepat, pengaturannya tidak selalu akurat.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Menyimpan Bahan Makanan agar Awet Saat Ditinggal Mudik
Baca Juga: Cara Mengatasi Kulkas Berbau Tak Sedap Padahal Kondisinya Bersih, Letakkan Semangkuk Bahan Dapur Ini