Mengenal Kuliner Kapurung Khas Sulawesi Selatan, Makanan Berbahan Sagu Selain Papeda

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 20 April 2024 | 18:41 WIB
Mengenal kuliner Kapurung khas Sulawesi Selatan. (Kompasiana)

SajianSedap.com - Sagu adalah salah satu bahan makanan yang sangat umum digunakan di berbagai daerah di Indonesia Timur.

Sagu diperoleh dari umbi sagu atau pohon sagu, yang tumbuh luas di wilayah-wilayah timur Indonesia seperti Maluku, Papua, Nusa Tenggara Timur, dan Sulawesi.

Di berbagai daerah di Indonesia Timur, sagu digunakan dalam berbagai hidangan tradisional.

Satu olahan yang cukup populer dan disukai banyak orang adalah Papeda khas Papua.

Namun tak hanya papeda, ada hidangan lain yang tak kalah nikmat asal Sulawesi.

Itu adalah Kapurung yang berasal dari Sulawesi Selatan. Makanan khas ini sangat popuper di sejumlah kabupaten dan kota di Sulawesi Selatan.

Kapurung adalah makanan berbahan dasar sagu yang paling populer Desa Takkalala, Kota Palopo.

Bahkan Kapurung identik dengan Luwu, salah satu kabupaten di Provinsi Sulawesi Selatan.

Berbagai ungkapan muncul di masyarakat terkait kapurung dan Palopo (sebutan umum untuk orang Luwu), misalnya "Pantas suka Kapurung karena dia orang Palopo" atau "Orang Palopo tidak suka Kapurung?".

Kapurung merupakan makanan populer di hampir semua Sulawesi Selatan, termasuk di luar Sulawesi Selatan.

Warung-warung penjualan kapurung bermunculan sejak beberapa tahun terakhir.

Baca Juga: Daftar Oleh-oleh Khas Garut yang Sayang Dilewatkan untuk Jadi Buah Tangan