Terungkap! Inilah Penyebab Donat Sering Kempes dan Keriput Setelah Diangkat dari Penggorengan

By Ersi PW, Minggu, 21 April 2024 | 15:24 WIB
Cara membuat donat tidak kempes (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Siapa yang suka donat?

Semakin banyak varian donat karena semakin banyak yang menyukainya. 

Mulai dari donat yang tengahnya bolong hingga bomboloni dengan isian yang lumer. 

Semuanya disukai. 

Saat membeli donat di toko, meskipun sudah dingin bentuknya masih cantik dan tak kempes. 

Sedangkan jika membuat sendiri tak bisa demikian. 

Apa ya penyebabnya?

Coba kita simak artikel berikut ini. 

Penyebab Donat Kempes

Banyak yang menyangka penyebab donat kempes disebabkan karena proses menggorengnya. 

Sase Lovers pernah kan pasti saat menggoreng donat sudah senang bentuknya cantik namun setelah diangkat malah kempes?

Donat yang kempes sebenarnya bukan disebabkan karena cara menggoreng yang salah, lo.

Tapi, lebih sering disebabkan karena fermentasi yang terlalu lama atau melewati waktu yang ditentukan.