4 Bahan Dapur yang Bisa Membuat Body Motor Mengilap, Serasa Naik Motor Baru Setiap Hari

By Raka, Jumat, 19 April 2024 | 11:52 WIB
Bahan dapur untuk body motor mengilap (Origini Italian Market)

Lemon atau jeruk nipis

Ambil buah lemon atau jeruk nipis, kemudian belah dua.

Gosokkan langsung ke permukaan body motor.

Selain itu, Anda juga bisa mencampur jus lemon atau jeruk nipis dengan air, kemudian semprotkan ke permukaan motor dan lap dengan kain microfiber.

Cuka putih

Campurkan cuka putih dan air dengan perbandingan 1:1.

Semprotkan campuran ini ke permukaan body motor, kemudian lap dengan kain microfiber.

Baking soda

Campurkan baking soda dengan air hingga membentuk pasta.

Oleskan pasta ini ke permukaan body motor, diamkan selama beberapa menit, kemudian bersihkan dengan kain microfiber.

Baking soda dapat membantu mengangkat kotoran dan membuat permukaan motor menjadi lebih berkilau.

Minyak zaitun

Minyak zaitun dapat digunakan untuk memoles dan memberikan kilauan alami pada permukaan body motor.

Oleskan sedikit minyak zaitun pada kain, kemudian gosokkan ke permukaan motor.

Untuk menjaga kebersihan dan kilauan body motor Anda, cara mengkilapkan body motor matic dengan bahan alami bisa menjadi pilihan terbaik.

 Baca Juga: Siapa Tahu Minat, Ini Tips Buka Usaha Rumahan Cuci Motor dan Perkiraan Modalnya

Metode ini tidak hanya mudah dan ekonomis, tetapi juga ramah lingkungan dan minim risiko terhadap cat motor Anda.

Dengan beberapa bahan yang dapat ditemukan di sekitar kita, Anda sudah dapat merawat motor matic kesayangan dengan optimal.

Jadi, tidak ada alasan lagi untuk melihat motor kehilangan kilau dan keindahannya.

Baca Juga: Puluhan Tahun Pakai Motor Baru Tahu, Coba Campur Minyak Kayu Putih dan Sampo Lalu Oles ke Helm, Dalam 5 Menit Hasilnya Bikin Melongo!