Cuma Menyalakan Kipas Angin Di Waktu Ini, Keluarga Besar Pasti Jadi Malas Keluar Rumah

By Dwi, Rabu, 24 April 2024 | 14:50 WIB
Cara Menggunakan Kipas Agar Sedingin AC (Freepik)

SajianSedap.com - Kipas angin merupakan salah satu barang yang paling dibutuhkan ketika cuaca lagi panas.

Barang elektronik ini sangat berguna untuk membuat ruangan jadi lebih sejuk.

Berbeda dengan AC yang dapat membuat ruangan jadi lebih dingin.

Namun kalau menggunakan kipas angin kita tidak perlu harus mengeluarkan uang lebih banyak untuk mendapatkannya, dan pastinya bisa lebih hemat listrik.

Dilansir dari Living Etc, via Kompas.com, kipas angin dapat kita gunakan untuk mendorong sirkulasi udara dan membuat kita jadi merasa lebih sejuk.

Sementara AC sangat kuat dan pastinya sangat efektif untuk mendinginkan ruangan.

Namun jangan khawatir, ada beberapa trik yang bisa kita tiru agar kipas angin dapat bekerja secara efektif saat cuaca panas dan dapat menurunkan suhu keseluruhan rumah.

Untuk lebih jelasnya, mari simak tips berikut ini.

Cara Menggunakan Kipas Angin Agar Ruangan Lebih Sejuk

Ada beberapa trik tambahan sederhana yang harus kita lakukan saat menggunakan kipas angin agar ruangan jadi lebih sejuk.

Beberapa cara sederhana ini juga pastinya mudah kita tiru.

1. Gunakan Es Batu

Ide ini bukanlah hal baru, tetapi ini adalah peretasan yang dicoba dan tepercaya untuk membuat kipas bertindak lebih seperti AC yang dapat membantu kita tidur lebih nyenyak di panas.

Baca Juga: 5 Manfaat Menyalakan Kipas Angin yang Jarang Orang Tahu, Apa Saja?