Gawat, Satu Benda Di Rumah Ini Ternyata Dilarang Diletakkan Berhadapan dengan AC, Kok Bisa?

By Raka, Minggu, 12 Mei 2024 | 14:49 WIB
Hal yang akan terjadi jika sofa berhadapan dengan AC. (absolutesolutions)

SajianSedap.com - Kehadiran AC tentu membuat rumah jadi lebih dingin dan sejuk.

Sebisa mungkin juga kita meletakkan AC di tempat yang kita sering beraktifitas.

Mulai dari ruang kerja, ruang tamu hingga kamar tidur.

Tak jarang kita juga meletakkan barang-barang di bawah AC agar lebih nyaman.

Tapi ada beberapa hal yang perlu diperhatikan terkait penggunaan ala pendingin ini.

Karena ada sejumlah benda yang sebaiknya tak diletakkan berhadapan dengan AC.

Salah satunya adalah sofa.

Alasan Sofa Dilarang Diletakkan Berhadapan dengan AC

Nah, bagi kamu yang punya AC, pastikan alat elektronik ini terletak di samping sofa, sehingga udara yang keluar tidak secara langsung mengenai mereka yang duduk di sofa.

Di ruang tamu, terutama yang memiliki TV, para penghuni rumah biasanya menghabiskan waktu berjam-jam duduk di sofa sambil menonton siaran TV atau film.

Jika AC terus-menerus meniupkan udara dingin ke wajah kita, kita akan merasa kedinginan dan mungkin bibir kering atau sakit kepala, nih!

Apakah kamu sering mengalaminya?

Baca Juga: Bukan Sulap Bukan Sihir, Begini Cara Membuat Kipas Angin Sedingin AC Cuma Pakai Garam

Maka dari itu, kita harus posisikan dengan tepat pengaturan sofa agar tidak langsung berhadapan dengan unit pendingin udara.

Pastikan udara yang keluar dari AC harus terdistribusi secara merata sehingga seluruh ruang tamu menjadi sejuk, bukan hanya di area tertentu ya Sase Lovers.

Jika ruang tamu di rumah mu berbentuk persegi panjang, AC sebaiknya dipasang pada dinding yang lebih pendek.

Hal ini agar embusan udara dingin bisa menyebar ke permukaan dinding yang lebih panjang.

Jika AC dipasang pada dinding yang lebih panjang maka udara dingin akan bersirkulasi kembali ke AC saat mengenai dinding di depannya.

Jangan Menyapu Lantai saat AC Menyala

Siapa yang pernah menyapu lantai saat AC menyala?

Hal ini biasanya dilakukan di kantor atau ruangan publik yang ber-AC.

Padahal hal ini bisa timbulkan kerugian, loh!

Mengutip Kompas.com, dijelaskan bahwa debu maupun kotoran dari proses menyapu lantai bisa masuk atau tersedot ke dalam AC.

Hal yang sama juga berlaku pada memvakum lantai maupun membersihkan debu pada permukaan benda atau furnitur.

Sebab, debu dan kotoran yang berterbang juga akan terserap ke dalam AC.

Baca Juga: AC Nyala 24 Jam Tapi Meteran Listrik Tetap Tidak Bunyi, Triknya Cuma Tekan Satu Hal Ini

Alhasil, saat kita menyapu akan ada debu yang tersedot ke dalam AC hingga akhirnya dapat membuat AC menjadi mudah kotor lebih cepat.

Makanya, jangan heran apabila filter AC milikmu terasa lebih cepat kotor, ya!

Baca Juga: Cara Ampuh Membuat Kamar Mandi Bebas Noda Kuning dengan Air Buangan AC, Tak Perlu Lagi Beli Pembersih