Ada Tamu Tidak Malu Lagi, Ini Cara Membersihkan Noda Kopi di Meja Ruang Tamu Agar Kembali Kinclong

By Amelia Pertamasari, Minggu, 12 Mei 2024 | 14:32 WIB
Cara menghilangkan noda kopi di meja kayu di rumah. (Thomas Northcut)

Untungnya, menghilangkan noda kopi mudah dilakukan dari hampir semua bahan, termasuk permukaan kayu.

Ia menyarankan menuangkan satu sendok teh cuka putih di atas noda, diamkan selama dua menit, dan bersihkan area tersebut dengan tisu dapur.

2. Bersihkan dengan mayones

Vera Peterson, president Molly Maid, menyarankan menggunakan mayones pada noda kopi dan mendiamkannya, lalu bersihkan pada pagi hari.

Ia mengingatkan menggunakan tatakan gelas guna mencegah noda muncul lagi.

"Ini bekerja dbaik karena mayones kombinasi lezat dari jus lemon, minyak, telur, dan cuka. Lemak dan asam bekerja sama mengeluarkan air sambil memberikan nutrisi lembut serta berminyak pada kayu," terang Corey Williams, penulis di Allrecipes.com.

3. Bersihkan dengan minyak zaitun dan garam

Influencer Lynsey Crombie mengatakan minyak zaitun dan garam merupakan cara terbaik menghilangkan noda kopi yang ditimbulkan dari bekas cangkir dan gelas.

Ia menyarankan membuat pasta dari campuran minyak zaitun dan garam, lalu menggosokkannya pada bagian yang terkena noda, dan membiarkannya selama 30 menit sebelum dibersihkan.

"Garam akan mengeluarkan kelembapan dan minyak zaitun akan memberi nutrisi pada meja kayu," katanya.

4. Bersihkan dengan krim cukur

Lauren Haynes, cleaning expert di Star Domestic Cleaners, mengatakan krim cukur mengandung bahan aktif, seperti surfaktan dan bahan pembersih yang sama dalam sabun rumah tangga.

"Untuk membersihkan noda kopi dengan krim cukur, cukup gosok, bilas dengan air, dan ulangi jika perlu," katanya.

Baca Juga: Trik Mudah Menghilangkan Bau Apek pada Sofa Ruang Tamu Meski Tanpa Dijemur Setelah Lebaran

Tips membuat karpet di ruang tamu lebih tahan lama

Jika Anda menyedot debu pada karpet lebih sering, itu dapat memperpanjang umur karpet.