SajianSedap.com - Serai atau sereh populer sebagai bumbu dapur untuk banyak hidangan.
Ini digunakan untuk memberikan aroma dan rasa unik pada hidangan, terutama dalam kuah, sup, atau kari.
Bagian yang digunakan adalah batang serai yang berbentuk seperti batang rumput, yang dihancurkan atau diiris tipis sebelum ditambahkan ke dalam masakan.
Namun aromanya yang khas ini tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk bumbu masakan saja.
Diketahui aroma serai dapat bermanfaat untuk mengusir serangga di rumah.
Ini mungkin karena aroma kuat dan tajam yang dihasilkan oleh serai dapat mengganggu sistem penciuman serangga, terutama nyamuk.
Jadi nyamuk akan menghindari area yang harum serai.
Anda bisa menggunakannya di rumah atau ruangan yang sering menjadi tempat nyamuk datang, salah satunya kamar tidur.
Lihat berikut ini caranya!
Manfaat Serai untuk Mengusir Nyamuk
Melansir dari kanal YouTube Selayang Pandang Channel, serai dapat digunakan untuk mengusir nyamuk di kamar tidur.
Cara menggunakannya cukuplah mudah seperti berikut ini.
Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah 5-10 batang serai, pisau, wadah mika, dan talenan.
Pertama kupas kulit terluar serai, lalu bersihkan dan cuci dengan air mengalir bebas kotoran.
Siapkan wadah mika yang sudah dilubangi pada bagian permukaannya.
Lubangi mika sebanyak-banyaknya agar aroma batang serai bisa tercium.
Iris batang serai tipis-tipis menggunakan pisau dan talenan sebagai alasnya.
Masukkan irisan batang serai ke wadah mika yang sudah dilubangi.
Tutup wadah mika hingga rapat agar irisan batang serai tidak berserakan.
Selanjutnya, letakkan irisan batang serai di sudut-sudut kamar yang mungkin gelap dan lembap atau berpotensi menjadi sarang nyamuk.
Nantinya, irisan batang serai ini akan menjadi perangkap nyamuk sehingga nyamuk akan terperangkap ke dalam serai.
Setelah sebulan, ganti irisan batang serai lama dengan yang baru agar lebih efektif mengusir nyamuk.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Sarang Nyamuk di Kolam Air Mancur, Cukup Kucurkan 1 Bahan Dapur ini Saja
Info: Cara mencegah pertumbuhan jamur di kamar tidur
Asalkan tidak ada masalah struktural lebih lanjut di luar kendali Anda, seperti atap baru atau kebocoran pipa, langkah-langkah berikut akan mencegah pertumbuhan jamur di kamar tidur yang rawan lembap.
Pertama, lapisi dinding sebelum memasang wallpaper atau mengecat dinding kamar tidur.
Perlakuan ini di dinding akan memastikan bahwa dinding kamar tidur kedap udara dan tidak menyerap kelembapan, yang kemudian dapat terperangkap dengan wallpaper atau cat.
Servis AC secara rutin. Sebab, AC bocor juga bisa menyebabkan bau apek di kamar tidur.
Anda juga bisa menggunakan dehumidifier untuk mencegah pertumbuhan jamur di kamar tidur.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Mengusir Nyamuk di Kamar Tidur dengan Serai
Baca Juga: 7 Bahan Alami untuk Mengusir Nyamuk di Rumah, Segera Gunakan Agar Kabur Sendiri Tanpa Obat Nyamuk