Sudah Tahu Belum, Cara Memutihkan Baju Bisa Gunakan Air Lemon, Tak Perlu Pemutih Lagi

By Idam Rosyda, Rabu, 15 Mei 2024 | 18:11 WIB
cara memutihkan baju putih tanpa pemutih ()

SajianSedap.com - Lemon merupakan salah satu buah yang multiguna alias multifungsi.

Rasanya yang menyegarkan bisa Anda gunakan untuk membuat minuman.

Lemon juga bisa digunakan memberikan rasa asam pada makanan.

Selain itu Anda juga bisa menggunakan lemon ini sebagai penambah aroma loh.

Akan tetapi lemon ternyata juga memiliki kegunaan lain.

Lemon bisa digunakan untuk memutihkan pakaian.

Cara Memutihkan Pakaian dengan Lemon

Lalu bagaimana caranya?

Melansir dari Southern Living, asam dalam jus memiliki sifat pemutihan alami dan sangat baik untuk linen, katun, dan poliester.

Cara pakainya gampang.

Peras empat buah lemon untuk menghasilkan sekitar ½ cangkir jus lemon.

Tambahkan jus lemon ke satu galon air panas.

Baca Juga: Cara Ampuh Mengobati Benjolan Ambeien dengan Bahan-bahan Alami, Mudah Dilakukan