Cara Ampuh Membasmi Kutu Busuk di Kasur yang Bikin Gatal-gatal, Bisa Pakai Air Garam

By Amelia Pertamasari, Senin, 3 Juni 2024 | 10:35 WIB
Cara membasmi kutu busuk di kasur. (Kompas)

SajianSedap.com Kutu busuk (bed bugs) adalah serangga kecil yang sering menjadi masalah di tempat tidur.

Mereka hidup dengan menghisap darah manusia dan hewan peliharaan, yang menyebabkan rasa gatal dan ketidaknyamanan.

Sayangnya banyak orang tidak menyadari tanda-tanda infestasi kutu busuk hingga jumlahnya sudah cukup banyak dan sulit dikendalikan.

Tanda-tanda tersebut termasuk bekas gigitan di kulit, bercak darah kecil di sprei, dan kulit kutu yang terkelupas.

Masalah kutu busuk yang tidak ditangani dapat membuat masalah yang lebih besar.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi keberadaan kutu busuk di kasur, ini termasuk menjemur kasur atau bahkan penyemprotan insektisida.

Sayangnya, cara-cara ini tidak sepenuhnya efektif. Setelah dijemur, serangga ini tidak mudah mati.

Penggunaan metode pengendalian yang tidak tepat atau tidak menyeluruh dapat menyebabkan kutu busuk kembali dalam waktu singkat.

Hal ini sering terjadi ketika hanya sebagian area yang diatasi atau saat metode yang digunakan tidak cukup kuat untuk membunuh semua kutu busuk dan telurnya.

Oleh karena itu, kamu perlu melakukan beberapa langkah di bawah ini untuk menghilangkan kutu busuk secara efektif. 

Cara Menghilangkan Kutu Busuk di Kasur

Dilansir dari Lifehack Solution, berikut ini trik menghilangkan kutu busuk di kasur.

Baca Juga: Cara Membersihkan Kasur Tua yang Kusam dan Full Noda, Bisa Bersih Seperti Baru Lagi dengan Bahan Dapur ini