9 Manfaat Silica Gel yang Tak Banyak Orang Tahu, Sayang Selama ini Dibuang-buang 

By Ulfa, Rabu, 5 Juni 2024 | 11:18 WIB
Ini dia manfaat silica gel yang seringkali kita buang dan abaikan (redd.it)

SajianSedap.com - Apakah ada silica gel tak terpakai di rumah mu?

Silica gel biasanya akan kita dapatkan saat membeli suatu barang, misalnya sepatu, tas, makanan atau hal lainnya.

Fungsi silica gel ini biasanya untuk menyerap kelembaban di sekitarnya.

Nah, biasanya benda ini akan disimpan dan tak pernah digunakan lagi.

Padahal sayang loh kalau menyia-nyiakan benda satu ini begitu saja!

Karena ada manfaat silica gel untuk kehidupan sehari-hari yang sayang banget kalau kita lewatkan.

Yuk simak berikut ini.

9 Fungsi Silica Gel untuk Sehari-hari

Melansir dari Nakita.Id, silica gel berfungsi menyerap kelembapan dan menjaga barang tetap dalam kondisi kering sehingga melindungi produk dari kelembapan.

Selain manfaat di atas, berikut manfaat silica gel untuk kehidupan sehari-hari seperti dikutip dari Bright Side:

1. Mengeringkan alat elektronik

Kamu pasti pernah mendengar ketika handphone tercebur akan selamat ketika direndam dalam beras.

Melebihi beras, silica gel dapat menyerap kelembapan sehingga memperbaiki alat elektronik yang basah.

Baca Juga: Jangan Panik Kalau Air Dispenser Mendadak Kecil, Bisa Jadi Bagian Ini Masalah Utamanya

Masukkan handphone ke dalam tas ziplock dengan gel silika, tutup rapat, dan jangan sentuh selama 72 jam ke depan.

Metode ini memungkinkan perangkat benar-benar kering dan meminimalkan kerusakan yang diakibatkan oleh air.

2. Menjaga kesegeran dan kebersihan benda

Untuk mencegah sprei dan handuk kamu berbau berjamur, simpanlah dengan beberapa gel silica.

Trik yang sama bisa digunakan untuk tas olahraga, loker, dan bahkan sepatu kets.

Gel silika menyerap kelembapan, yang memperlambat penyebaran bakteri dan mencegah bau tak sedap.

3. Mengawetkan makanan

Silica gel bisa diguakan untuk mencegah tepung agar tidak diserang kutu

Biji-bijian, rempah-rempah, herba, dan bahkan makanan hewan harus diawetkan di tempat yang kering agar tidak basi.

Cukup taruh silica gel ke dalam wadah berisi makanan untuk mencegah tumbuhnya jamur dan menjaga kesegaran produk.

4. Menghilangkan kabut di kaca mobil bagian depan

Musim hujan memunculkan kabut di kaca mobil bagian depan dan mengganggu ketika menyetir.

Tetapi, mengandalkan silica gel kabut di kaca mobil bagian depan akan hilang sehingga kamu bisa menyetir dengan tenang.

Kamu cukup taruh beberapa silica gel di dasbor dan kabut akan hilang.

Baca Juga: Manfaat Makan 1 Siung Bawang Putih Panggang, Seumur Hidup jadi Jarang Minum Obat Lagi 

5. Mencegah karat dan korosi

Kelembapan yang berlebihan adalah salah satu alasan mengapa korosi dimulai.

Menyimpan gel silika dengan pisau cukur, obeng, palu, dan bahkan peralatan perak adalah cara yang bagus untuk menyelamatkannya dari karat dan noda.

6. Menjaga stoples kopi tidak lembap

Ini adalah masalah paling umum yang dihadapi dalam kehidupan sehari-hari.

Stoples kopi dapat menangkap kelembapan dari lingkungan setiap kali dibuka.

Untuk mengatasinya, tempelkan paket silica gel di dalam tutupnya guna menyerap kelembapan dari kopi.

7. Merawat pisau cukur

Simpan semua pisau cukur ke dalam stoples dan masukkan paket silica gel.

Ini bermanfaat melindungi bilah pisau dari noda sehingga dapat digunakan dalam waktu lama.

8. Menjaga tas olahraga berbau

Tas olahraga menyimpan handuk, sepatu, dan kaus kaki yang berkeringat dan baunya dapat meresap lama di dalam tas.

Atasi masalah ini dengan menempatkan beberapa paket silica gel di dalam tas olahraga untuk menyedot semua kelembapan yang dihasilkan keringat dan baunya.

9. Melindungi sepatu kulit dari kelembapan

Kelembapan sangat merusak barang dengan material kulit dan itulah alasan perlu memasukkan silica gel ke kotak sepatu saat membelinya.

Bungkus silican gel dapat menjaga kelembapan dan menjaga material kulit untuk waktu lama.

Lalu dimana kamu bisa membeli silica gel?

Biasanya kalau kita membeli barang berupa sepatu atau barang lainnya pasti dapat silica gel.

Ya, kamu bisa dapatkan gratis setelah beli barang baru.

Tapi kamu juga bisa membelinya di toko bahan kimia, atau bisa membeli silica gel secara online.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Manfaat Minum Cuka Apel, Dari Detoks Tubuh Sampai Cegah Penyakit