Usung Konsep One Stop Entertainment, La Voir Coffee and Studio Pas Buat Hangout yang Instagramable dan Murah Meriah di Kawasan Bintaro

By Intan Yusan S, Jumat, 7 Juni 2024 | 18:20 WIB
Pilihan tempat hangout Instagramable dengan harga affordable di era Bintaro. ()

Sajiansedap.com – Jangan lagi bilang terserah ketika diminta teman, pasangan atau keluarga untuk menentukan tempat ngopi favorit.

Pasalnya, kini ada La Voir Coffee and Studio yang seharusnya masuk ke dalam radar para pencinta ragam menu makanan dan minuman unik.

Kendati terbilang baru, coffee shop yang berlokasi di Blok Y4 No 1, Jl. Bintaro Tengah, Kota Tangerang Selatan, Banten ini menyuguhkan area estetik dan gemesin.

Khususnya bagi yang suka foto-foto saat hangout. Karena itu, tak ada salahnya memasukkan coffee shop ini ke dalam daftar kunjungan, baik saat weekday maupun weekend tiba.

Ketika hunting tempat nongkrong, apa saja sih yang biasanya dicari? Pastinya yang bisa menyajikan cita rasa makanan lezat dengan dekorasi Insta-worthy.

Serta tak lupa suasana tempat yang comfy, bukan? Nah, La Voir Coffee and Studio tampaknya memenuhi kriteria tersebut, lo!

Ketika menginjakkan kaki di La Voir Coffee and Studio, pengunjung akan terpana melihat desain bangunannya yang mengusung konsep minimalis modern bernuansa tropical.

Uniknya lagi, kafe ini menghadirkan ikon miniatur candi Borobudurdi dekat pintu masuknya.

Jelas ini unik dan menarik karena bagi sebagian orang yang belum pernah ke Candi Borobudur, di sini bisa berfoto bersama replikanya.

Memiliki 2 lantai, bangunan La Voir Coffee and Studio menawarkan 2 pilihan area bagi para pengunjungnya, yakni area indoor dan outdoor.

Untuk area indoor, terasa nyaman buat tempat kongkow bareng teman dan sahabat, ataupun WFC (work from cafe).

Sementara untuk area outdoor-nya, terletak di lantai atas dan bawah yang terdapat cukup banyak seating area yang tertata rapi.

Baca Juga: Resep Sate Cenil Aroma Buah, Jajanan Legendaris yang Bikin Kalap Menikmatinya