Ganjal Perut Sebelum Makan Malam dengan Tape Goreng Kelapa Muda Maknyus Ini!

By freelance1, Kamis, 12 April 2018 | 08:20 WIB
Tape Goreng Kelapa Muda (freelance1)

Olahan tape singkong ini sedikit berbeda, karena kita menambahkan kelapa muda yang dikeruk pada bahannya. Jelas saja, rasa dari resep Tape Goreng Kelapa Muda ini jadi lebih nikmat saat disantap.

Durasi 30 menit

30 Buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 150 gram tape singkong haluskan
    • 1 butir telur kocok lepas
    • 25 gram gula pasir
    • 1/4 sendok teh garam
    • 150 gram tepung terigu protein sedang
    • 25 gram maizena
    • 1/2 sendok teh kayu manis bubuk
    • 1 sendok teh baking powder
    • 150 ml santan kental instan
    • 150 gram kelapa muda keruk panjang tipis
    • 50 gram kismis bagi dua
    • 500 ml minyak untuk menggoreng
  2. Bahan taburan:
    • 50 gram gula tepung
    • 1/2 sendok teh kayu manis bubuk

Cara Membuat Tape Goreng Kelapa Muda:

1. Aduk rata tape singkong, telur, gula pasir, garam, tepung terigu, tepung maizena, kayu manis, dan baking powder.

2. Masukkan santan. Aduk sampai licin. Tambahkan kelapa muda dan kismis. Aduk rata

3. Sendokkan adonan dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang. Goreng sampai matang.

4. Sajikan dengan campuran bahan taburan.

Kanal Belanja Sajian Sedap

6 Bagian Ayam yang Sebaiknya Jangan Sering Dikonsumsi, Ini Bahayanya

Kaget! Saat Menuju ke Rumah Mempelai Pria, Jalan yang Dilalui Iring-iringan Mobil Pengantin Tiba-tiba Ambles, Mobil Bergulingan