Buktikan! Mixed Choco Chips Coffee Cookies Buatan Sendiri Lebih Enak Daripada Membeli

By , Kamis, 21 Desember 2017 | 06:33 WIB
Mixed Choco Chips Coffee Cookies (Sajian Sedap)

Supaya lebih sehat, coba deh sesekali membuat cookies sendiri. Gunakan resep Mixed Choco Chips Coffee Cookies ini. Setelah jadi, hasilnya pasti memuaskan. Rasanya, pasti lebih enak daripada kita membe

Durasi 60 menit

600 Gram Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 75 gram margarin
    • 100 gram mentega tawar dingin
    • 1/4 sendok teh garam
    • 125 gram gula tepung
    • 1 butir kuning telur
    • 1 sendok makan air kopi (dari 1sendok teh kopi instan dan 1 sendok makan air panas, larutkan dan dinginkan)
    • 50 gram kacang mede, cincang, sangrai
    • 50 gram havermut
    • 75 gram choco chip
    • 150 gram tepung terigu protein rendah
    • 25 gram susu bubuk
    • 1/2 sendok teh baking powder
    • 100 gram cornflake, remahkan

Cara Membuat Mixed Choco Chips Coffee Cookies:

1. Kocok margarin, mentega, garam, dan gula tepung sampai lembut 1 menit. Tambahkan kuning telur dan air kopi. Kocok rata.

2. Masukkan kacang, havermut, dan choco chip. Aduk rata.

3. Tambahkan tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.

4. Ambil satu sendok teh adonan. Gulingkan di cornflake. Letakkan diloyang yang dioles margarin. Pipihkan sedikit. 

5. Oven 25 menit dengan suhu 160 derajat Celsius sampai matang.

Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca Juga: Olah Kacang Panjang dengan 5 Resep Super Sedap Ini, Dijamin Tidak Akan Kecewa!)

(Baca Juga: Kelapa Parut Tidak Mudah Basi dengan Tips Ini, Cocok untuk Santan dan Taburan )

(Baca Juga: Agar Brownies Kukus Empuk dan Tidak Bantat, Ini Dia Cara Mengukus yang Benar)

(Baca Juga: Aneka Manfaat Serai yang Bikin Anda Kepingin Menanamnya di Rumah)

(Baca Juga: Dengan Resep Teruji ini, Tom Yam Soup Buatan Kita Pasti Enak)