Malam Dingin Enaknya Membuat Sup Jagung Brokoli Lezat ini

By , Jumat, 5 Januari 2018 | 03:44 WIB
Sup Jagung Brokoli (Sajian Sedap)

Ini dia menu makanan sehat yang wajib hadir saat makan malam. Brokoli diolah jadi soup gurih dengan resep Sup Jagung Brokoli. Kuahnya pasti sukses menghangatkan tubuh.

Durasi 45 menit

6 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 2 sendok makan mentega tawar
    • 1 siung bawang putih, cincang halus
    • 2 sendok makan tepung terigu protein sedang
    • 1.000 ml air kaldu ayam
    • 500 gram krim jagung kaleng
    • 200 gram ayam dada fillet, rebus, potong kotak
    • 200 gram brokoli, potong per kuntum, rebus
    • 1 sendok makan garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1/2 sendok teh gula pasir

Cara Membuat Sup Jagung Brokoli:

1. Panaskan mentega tawar. Masukkan bawang putih sampai harum. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir.

2. Tuang air kaldu ayam sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.

3. Masukkan krim jagung, ayam, brokoli, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai kental.

Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca Juga: Mudahnya Membuat Bola Mie Goreng yang Cocok untuk Bekal Si Kecil)

(Baca Juga: Dahsyat! Makanan Alami Ini Bisa Membersihkan Paru-Paru Perokok, Lo)

(Baca Juga: Perkedel Tempe Pedas, Variasi Mengolah Tempe yang Pasti Disuka)

(Baca Juga: Menabur Terigu untuk Melapisi Loyang Ternyata Salah Besar, Lo! Kenapa Ya? )

(Baca Juga: Agar Tempe Goreng Bisa Super Renyah Dan Gurih, Ini Tipsnya)