Siapa tidak kenal urap sayuran? Menu sayuran segar dari Jawa Tengah ini mengubah sayuran rebus jadi gurih karena campuran bumbu kelapanya. Penuh gizi, nutrisi dan pastinya juga sedap.
Durasi 55 menit
3 Porsi Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 6 lonjor kacang panjang, dipotong 2 cm
- 3 lembar kol, dipotong lebar 1/2 cm
- 75 gram taoge
- 1 ikat bayam, disiangi
- 1 ikat daun singkong
- Bahan kelapa:
- 300 gram kelapa parut kasar
- Bumbu halus:
- 7 buah cabi hijau keriting
- 3 siung bawang putih
- 3 cm kencur
- 6 lembar daun jeruk, buang tulangnya
- 1 1/4 sendok teh garam
- 4 sendok teh gula merah sisir
Cara Membuat Urap Sayuran:
1. Rebus masing-masing sayuran di dalam 500 ml air dan 1 sendok teh garam.
2. Sambal kelapa: aduk rata kelapa parut dan bumbu halus.
3. Kukus 25 menit sampai matang. Angkat.
4. Campur sambal kelapa dengan kacang panjang, kol, taoge, bayam, dan daun singkong. Aduk rata. Sajikan.
Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap
(Baca Juga: Rahasia Sukses Membuat Ayam Goreng Tepung Keriting, Tahan Lama dan Renyah Ala Fast Food)
(Baca Juga: Agar Brownies Kukus Empuk dan Tidak Bantat, Ini Dia Cara Mengukus yang Benar)