Kres! Ramaikan Momen Berkumpul di Rumah Dengan Kue Bawang Kari

By freelance1, Jumat, 12 Januari 2018 | 06:36 WIB
Kue Bawang Kari (freelance1)

Saat kumpul keluarga di rumah, memang enaknya kita menyajikan camilan yang krispi dan nikmat. Nah, resep Kue Bawang Kari ini wajib dicoba untuk dihidangkan ke keluarga. Selamat mencoba.

Durasi 50 menit

240 Gram Porsi

Ingredients

  1. Bahan:

Cara Membuat Kue Bawang Kari:

1. Aduk tepung terigu, tepung sagu, telur, bawang merah, daun seledri,  kari bubuk, kaldu ayam bubuk, garam, santan kental instan, minyak  goreng, dan baking powder sampai bergumpal.

2. Giling tipis dengan gilingan mi. Mulailah dengan ukuran yang paling  besar nomor 1. Setelah digiling 3 kali, kecilkan gilingan. Masukkan ke  nomor 2. Giling lagi sampai licin 3 kali. Kecilkan lagi gilingan. Begitu  seterusnya sampai gilingan paling kecil nomor 9.

3. Potong 3x7 cm. Potong-potong salah satu sisi. Rekatkan ujung-ujungnya sampai menjadi seperti bunga.

4. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan kering.

Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca juga: Sajian Di Meja Makan Makin Istimewa Dengan Udang Tempura)

(Baca juga: Puding Santan Yang Terpisah Bisa Dicegah Dengan Tips Pintar Ini )