Sebenarnya, membuat rolade bisa dibilang tidak terlalu mudah. Tapi, dengan resep Rolade Daging Keju ini bukan mustahil membuatnya sendiri di rumah. Contek resepnya dan tiru cara pembuatannya. Pasti be
Durasi 55 menit
5 Gulung Porsi
Ingredients
- Bahan rolade:
- 200 gram daging giling
- 100 gram ayam giling
- 75 gram tepung panir
- 100 ml susu cair
- 1/2 buah bawang bombay, dicincang halus
- 3 butir telur, dikocok lepas
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh pala bubuk
- 1 sendok teh gula pasir
- 50 gram keju cheddar parut
- 2 sendok makan margarin untuk menumis
- Bahan saus:
- 1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
- 2 siung bawang putih, dicincang
- 2 sendok teh kecap asin
- 2 sendok makan saus tomat
- 1 sendok teh kecap manis
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1/4 sendok teh kaldu sapi bubuk
- 25 gram wortel, potong kotak kecil
- 25 gram buncis, potong kecil
- 1 1/2 sendok teh maizena dilarutkan dengan 2 sendok teh air untuk pengental
- 200 ml air
- 2 sendok makan margarin untuk menumis
Cara Membuat Rolade Daging Keju:
1. Aduk rata semua bahan rolade. Bungkus plastik diameter 4 cm. Tusuk-tusuk. Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang . Tumis dengan margarin sampai kecokelatan.
2. Saus, panaskan margarin. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan kecap asin, saus tomat, dan kecap manis. Aduk rata.
3. Tuang air. Aduk rata. Masukkan wortel dan buncis. Aduk rata. Tambahkan garam, merica bubuk, gula pasir, dan kaldu sapi bubuk. Masak sampai mendidih.
4. Kentalkan dengan larutan maizena. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Sajikan rolade bersama saus.
Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap
(Baca Juga: Faktanya Perempuan Gemuk Justru Lebih Menyenangkan Sebagai Pasangan)
(Baca Juga: Kisah Cinta Segitiga Artis Bollywood, No 3 Ditikung Sahabatnya!)