Resep rolade saus mentega berikut ini bisa menjadi panduan Anda untuk menyajikannya dengan sempurna.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan rolade:
- 200 gram daging giling
- 100 gram ayam giling
- 100 gram jagung rebus, dipipil
- 100 gram buncis, diiris halus
- 2 buah ati ayam, dikukus, dihaluskan
- 1/2 buah bawang bombay, dicincang halus
- 1 sendok makan bawang merah goreng, diremas-remas
- 1 sendok makan tepung roti
- 2 sendok makan tepung sagu
- 4 butir telur, dikocok rata
- 50 gram keju cheddar parut
- 2 butir telur ayam, direbus
- 1/2 sendok makan garam
- 1/2 sendok teh pala bubuk
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- Bahan pencelup:
- 2 butir telur, dikocok lepas
- 2 sendok teh tepung beras
- Bahan saus:
- 3 sendok makan margarin
- 1 sendok makan kecap inggris
- 1 sendok makan saus tomat
- 1 sendok makan kecap manis
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 300 ml air
- 1/2 sendok makan maizena dan 1 sendok makan air, dilarutkan untuk mengentalkan
- Pelengkap:
Cara membuat rolade saus mentega:
- Rolade, campur daging, ayam, bawang bombay, jagung, buncis, ati, bawang goreng, tepung roti, tepung sagu, telur, dan keju. Aduk rata. Tambahkan garam, merica bubuk, dan pala bubuk. Aduk rata.
- Ambil sedikit adonan. Letakkan di plastik. Gulung diameter 4 cm. ikat. Tusuk-tusuk.
- Kukus di atas api sedang 45 menit sampai matang. Angkat. Dinginkan. Celupkan ke dalam pencelup.
- Goreng di atas api sedang sampai kecokelatan. Potong-potong miring.
- Saus, campur margarin, kecap inggris, saus tomat, kecap manis, garam, gula pasir, dan air. Masak sambil diaduk hingga mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena. Aduk sampai meletup kembali.
- Sajikan rolade bersama saus dan pelengkap.
Untuk 20 potong
Atau Anda ingin mencoba resep rolade yang lain? Yuk, simak resep berikut ini: