Margherita funghi pizza ini memiliki kulit yag tipis dan renyah. Untuk Anda yang vegetarian sajian ini sangat pas untuk dinikmati.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 250 gram tepung terigu protein tinggi
- 2 sendok teh oregano bubuk
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh ragi instan
- 25 ml olive oil
- 150 gram air
- Bahan topping:
- 200 gram jamur shitake, diiris
- 1/4 buah bawang bombay, cincang kasar
- 2 siung bawang putih, cincang kasar
- 1 sendok makan saus tomat
- 2 sendok teh pasta tomat
- 2 buah tomat. iris bulat
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica hitam tumbuk kasar
- 100 gram mozzarella
- 10 gram daun basil, petiki
Cara Membuat Margherita Funghi Pizza:
- Kulit, campur tepung terigu,oregano, ragi, dan air. Uleni hingga setengah kalis. Tambahkan olive oil dan garam. Uleni hingga elastis. Diamkan adonan 10 menit sampai mengembang. Timbang masing-masing adonan 100 gram. Diamkan 20 menit.
- Toping, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Tambahkan jamur. Aduk hingga setengah layu. Sisihkan.
- Ambil adonan kulit. Tipiskan bentuk bulat. Oleskan campuran saus tomat dan pasta tomat. Tata tomat dan tumisan jamur. Taburkan mozzarella, garam, dan merica hitam.
- Oven dengan api bawah suhu 190 derajat celcius 8 menit sampai setengah matang. Taburkan basil. Oven kembali 5 menit sampai matang.
Untuk 4 buah
Baca juga: