Yoghurt baby pudding ini memiliki tekstur yang sangat lembut. Selain memiliki warna yang cantik sajian ini juga pas untuk disajikan sebagai hidangan penutup.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 400 ml susu cair
- 65 gram gula pasir
- 1/4 bungkus agar-agar bubuk
- 125 gram yoghurt stroberi
- 12 tetes pewarna merah
- 100 gram stroberi, potong-potong
- 25 gram gula pasir
Cara Membuat Yoghurt Baby Pudding:
- Rebus susu, gula pasir, dan agar-agar sambil diaduk sampai mendidih.
- Tambahkan pewarna merah. Aduk rata. Angkat.
- Masukkan yoghurt. Aduk rata. Tuang di dalam gelas-gelas kecil. Biarkan beku.
- Rebus stroberi dan gula sampai agak berkuah. Angkat. Biarkan dingin. Tuang di atas puding.
Untuk 9 gelas
Baca juga: