DANGGUNG TELAMBUN

By retno, Minggu, 3 Januari 2016 | 17:00 WIB
DANGGUNG TELAMBUN (retno)

Danggung telambun adalah sajian asal Aceh berupa tumisan sayur. Walau sederhana tetapi sajian ini tampil cantik dengan rasa yang layak dicoba.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
    • 2 buah wortel, iris miring
    • 150 gram buncis, potong miring
    • 100 gram jagung manis pipil
    • 150 gram udang ukuran kecil, kupas,sisakan ekornya, kerat punggungnya
    • 3 buah ampela ayam, rebus, potong-potong
    • 3 siung bawang putih, cincang halus
    • 1 buah cabai merah besar, iris bulat
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
    • 1 sendok makan seledri cincang

Cara Membuat Danggung Telambun:

  1. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan udang dan ampela. Aduk sampai berubah warna.
  2. Masukkan wortel, buncis, dan jagung. Aduk sampai setengah layu.
  3. Tambahkan garam, gula, dan merica. Masak sampai matang.
  4. Menjelang diangkat, tambahkan seledri. Aduk rata.

Untuk 3 porsi

Baca juga:

DANGGUNG TELAMBUN

Sayur tumis wijen

DANGGUNG TELAMBUN

Buncis tumis cumi asin

DANGGUNG TELAMBUN