RISOLES SAYUR UDANG RAGOUT

By retno, Sabtu, 14 November 2015 | 17:00 WIB
RISOLES SAYUR UDANG RAGOUT (retno)

Ingin menikmati risoles sayur udang ragout untuk sajian buka puasa kali ini? Tepat sekali, resep sudah ada dihadapan kita, langsung coba saja yuk.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan kulit:
  2. Bahan isi:
    • 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
    • 2 siung bawang putih, cincang halus
    • 100 gram udang kupas, cincang halus
    • 3 sendok makan tepung terigu protein sedang
    • 100 gram buncis, potong-potong kecil, rebus sebentar
    • 1 buah wortel, potong kotak kecil, rebus
    • 150 gram jagung pipil
    • 1 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok teh pala bubuk
    • 1/2 sendok makan seledri, dicincang halus
    • 200 ml air
    • 2 sendok makan margarin untuk menumis
  3. Bahan pelapis:
    • 150 gram tepung roti kasar oranye
    • 3 butir telur, kocok lepas
    • minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Risoles Sayur Udang Ragout:

  1. Kulit, campur susu cair, tepung terigu, garam, telur,  dan margarin. Aduk rata.
  2. Panaskan wajan antilengket diameter 12 cm.  Tuang satu sendok sayur adonan, ke dalam wajan. Biarkan sampai adonan matang. Angkat. Lakukan sampai adonan habis. Sisihkan.
  3. Isi, panaskan margarin. Masukkan bawang bombay dan bawang putih. Tumis sampai harum.  Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir.
  4. Tuangkan air sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan buncis, wortel, jagung, garam, merica bubuk, dan pala bubuk. Aduk rata. Masukkan seledri. Aduk rata.
  5. Ambil selembar kulit. Sendokkan isi. Bentuk segitiga. 
  6. Gulingkan di atas tepung panir. Celupkan ke dalam kocokan telur. Gulingkan di  atas panir. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.

Untuk 20 buah

Baca juga:

RISOLES SAYUR UDANG RAGOUT

Risoles makaroni

RISOLES SAYUR UDANG RAGOUT

Risoles daging ala pizza

RISOLES SAYUR UDANG RAGOUT