Ingin menyajikan menu daging untuk hari ini? Nah, resep daging goreng tabur cabai berikut bisa menjadi pilihan hidangan yang dapat Anda sajikan.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 400 gram daging has dalam, iris 1 cm
- 1 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh kecap ikan
- 1/2 sendok teh air jeruk lemon
- minyak untuk menggoreng
- Bumbu cabai:
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 5 buah cabai kering, iris halus
- 8 buah cabai merah keriting, cincang kasar
- 1 sendok teh kecap ikan
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 2 batang daun bawang kecil, iris-iris
- 1/2 sendok teh air jeruk lemon
- 2 sendok makan air
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Daging Goreng Tabur Cabai:
- Lumuri daging dengan garam, merica bubuk, kecap ikan, dan air jeruk lemon. Diamkan 15 menit.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Angkat dan tiriskan.
- Bumbu cabai, tumis bawang putih, cabai kering, dan cabai merah sampai harum. Masukkan daging. Aduk rata. Bubuhi kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai terbalut.
- Masukkan daun bawang dan air jeruk lemon. Aduk rata. Angkat dan sajikan.
Untuk 8 porsi
Baca juga: