Jangan Lupa Coba Kelezatan Belut Masak Santan Ini!

By robertus, Jumat, 19 Januari 2018 | 15:50 WIB
Belut Masak Santan (robertus)

Mari mengolah belut dalam olahan berbeda. Misalnya di masak dalam kuah santan seperti resep Belut Masak Santan berikut. Rasa gurih dan nikmatnya semakin berasa saat dipadu dengan nasi putih hangat.

Durasi 50 menit

5 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 400 gram belut, bersihkan,
    • 3 lembar daun jeruk
    • 2 cm lengkuas
    • 2 batang serai, dimemarkan
    • 300 ml santan dari 1/4 butir kelapa
    • 1 sendok makan garam
    • 1/2 sendok makan gula pasir
    • 1/4 sendok teh merica
    • 10 buah cabai rawit utuh
    • 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 8 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 5 butir kemiri, sangrai
    • 4 buah cabai merah, bakar

Cara Membuat Belut Masak Santan:

1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk, lengkuas, dan serai hingga harum.

2. Masukkan belut. Aduk rata.

3. Tambahkan santan, garam, gula pasir, dan cabai rawit. Masak sambil diaduk hingga matang.

Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca juga: Tahu Tidak? Kesalahan Kecil Ini Membuat Harum Daun Jeruk Tidak Terasa dalam Masakan)

(Baca juga: Lihat 6 Keanehan Foto Pernikahan Vicky Prasetyo dan Angel Lelga, No 3 dan 6 Ganjil Banget!)

(Baca juga: Tips Membuat Telur Ceplok Agar Bagian Kuningnya Pas di Tengah Sehingga Estetik Hasilnya)

(Baca juga: Bikin Jatuh Cinta, Dessert Jadi Awal Kisah Cinta Sandra Dewi – Harvey Moeis, So Sweet Banget!)

(Baca juga: Resep Cerdas Membuat Tongkol Masak Kuah Pedas Super Lezat)