Lumpia populernya diisi dengan rebung. Namun tidak semua orang suka rebung. Nah, kami punya nih variasi resepnya. Salah satunya resep Lumpia Jamur Ebi ini. Masalah rasa? tenang, enak, gurih dan renyah
Durasi 50 menit
15 Buah Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 15 lembar kulit lumpia ukuran sedang
- Bahan isi:
- 3 siung bawang putih, diiris
- 3 siung bawang merah, diiris
- 2 butir telur, dikocok lepas
- 150 gram jamur tiram, disuwir
- 50 gram taoge
- 1 sendok teh ebi, disangrai, dihaluskan
- 1 sendok teh kecap asin
- 1/2 sendok makan kecap manis
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 3 batang daun bawang kecil, diiris
- 1 sendok makan minyak goreng untuk menumis
Cara Membuat Lumpia Jamur Ebi:
1. Isi, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Sisihkan di pinggir wajan.
2. Masukkan jamur dan taoge. Tumis sampai harum. Masukkan ebi, kecap asin, kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai meresap.
3. Ambil selembar kulit. Beri isi. Lipat kiri kanan gulung dan rekatkan dengan putih telur.
4. Goreng di dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap
(Baca Juga: Antigagal, Tengok Tips Membuat Chicken Nugget Sendiri di Rumah Ini)
(Baca Juga: Ini 5 Shio yang Diramalkan Punya Keuangan Baik di Tahun Anjing Tanah - Nakita.ID)