Sulap Cincau Jadi Minuman Segar Dengan Resep Es Cuing khas Cirebon

By robertus, Senin, 23 April 2018 | 12:28 WIB
Es Cuing (robertus)

Minuman yang satu ini merupakan menu tradisional berkuah santan. Isinya cincau hijau dan sirop gula merah dan santan. Yuk, isi hari libur dengan menyajikan resep Es Cuing yang segar ini. Pasti seru.

Durasi 20 menit

5 Gelas Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 500 gram cincau hijau
    • 500 gram es serut
  2. Bahan santan:
    • 1/2 sendok teh garam
    • 500 ml santan dari 1 butir kelapa
    • 2 lembar daun pandan, ikat
    • 1/2 sendok teh garam
  3. Bahan sirop:

Cara Membuat Es Cuing:

1. Sirop, masak gula merah dan gula pasir bersama air dan daun pandan sambil diaduk hingga mendidih dan kental. Angkat. Dinginkan.

2. Santan, rebus santan , garam, dan daun pandan sambil diaduk sampai matang. Angkat. Dinginkan.

3. Masukkan cincau dalam gelas. Siramkan sirop yang telah dingin. Tuangkan santan. Tambahkan es serut. 

)