Olahan ikan memang paling nikmat disajikan dengan sambal. Apalagi jika dibuat degan resep Sambal Bakar Cakalang ini. Kenikmatannya bisa buat kita jadi lupa diri.
Durasi 55 menit
250 Gram Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 150 gram ikan cakalang fufu, suwir-suwir kasar
- 5 siung bawang merah, bakar
- 7 buah cabai merah besar, dibakar
- 8 buah cabai merah keriting, dibakar
- 7 buah cabai rawit merah, dibakar
- 1/2 sendok makan terasi, dibakar
- 3 lembar daun jeruk
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 100 ml minyak untuk menumis
Cara Membuat Sambal Bakar Cakalang:
1. Ulek kasar bawang merah, cabai merah besar, cabai merah keriting, cabai rawit merah, dan terasi. Sisihkan.
2. Tumis bumbu kasar dan daun jeruk sampai harum.
3. Masukkan ikan, garam, dan gula. Aduk sampai matang.
Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap
(Baca Juga: Tepung Apa yang Menghasilkan Pisang Goreng Paling Renyah? Temukan Jawabannya Pada Percobaan Ini )
(Baca Juga: Tidak Puas dengan Sagu Keju Buatan Sendiri? Simak Tips Suksesnya di Bawah Ini)
(Baca Juga: Agar Wedang Jahe Nendang Harum dan Pedasnya, Lakukan Tips Mudah Ini)
(Baca Juga: Membuat Adonan Bakwan yang Pas, Ini Dia Rahasianya)
(Baca Juga: Aneka Manfaat Serai yang Bikin Anda Kepingin Menanamnya di Rumah)