Gawat! Sate Babat Manis Gurih Bikin Selera Makan Siang Bertambah 2 Kali Lipat!

By robertus, Jumat, 25 Mei 2018 | 05:55 WIB
Gawat! Sate Babat Manis Gurih Bikin Selera Makan Siang Bertambah 2 Kali Lipat! (robertus)

Ada banyak cara untuk mengolah babat menjadi sajian yang super enak. Salah satu dibuat menjadi Sate Babat Manis Gurih. Pas untuk lauk makan siang di akhir pekan ini.

Durasi 60 menit

10 tusuk Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 300 gram babat, bersihkan
    • 2 lembar daun salam
    • 2 cm jahe, memarkan
    • 2 sendok makan kecap manis
    • 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1 sendok teh gula merah
    • 1 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 2 butir kemiri, disangrai
    • 8 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih

Cara Membuat Sate Babat Manis Gurih:

  1. Rebus babat dengan 1 cm jahe yang dimemarkan dan 2 lembar salam hingga empuk. Potong-potong.
  2. Tumis bumbu halus, daun salam, dan jahe sampai harum. Tambahkan kecap manis dan babat. Aduk rata.
  3. Masukkan santan, garam, dan gula merah. Aduk sampai matang dan meresap.
  4. Tusuk-tusuk di tusukkan sate. Bakar sambil diolesi sisa bumbu sampai harum. Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga:

Baca Juga: Resep Sate Babat Pedas Enak, Bikin Nafsu Makan Bertambah 2 Kali Lipat