Jenis Whisk Adonan untuk Kebutuhan Anda

By dina, Minggu, 18 September 2016 | 17:00 WIB
Jenis Whisk Adonan untuk Kebutuhan Anda (dina)

       SajianSedap.com – Agar kegiatan memasak lebih tepat dan efisien tentu kita harus memakai peralatan masak yang tepat, salah satunya adalah whisk adonan. Tidak dipungkiri, alat pengaduk ini membantu kita dalam mencampur bahan masakan atau kue secara cepat.

      Ada macam-macam jenis whisk untuk berbagai kebutuhan. Pastikan Anda memilih yang paling pas untuk kegiatan anda.

Balloon Whisk

Jenis Whisk Adonan untuk Kebutuhan Anda

FOTO: GOURMET.COM

      Balloon whisk adalah jenis whisk yang paling umum. Bentuknya seperti tetes air yang menggembung di bagian bawahnya, persis balon. “Balon” pada whisk ini terbuat dari kawat elastis yang tersambung pada gagangnya. Karena kemampuannya untuk memasukkan udara pada bahan, alat ini cocok anda gunakan untuk mengaduk telur dan mencampur bahan kering pada kue sebelum diayak.

French Whisk

Jenis Whisk Adonan untuk Kebutuhan Anda

FOTO: THEGUARDIAN.COM

      Jika dilihat sekilas, alat ini mirip dengan balloon whisk. Hanya saja bentuknya jauh lebih ramping dan memanjang. French whisk juga bertujuan untuk memasukkan lebih banyak udara ke adonan. Karena bentuknya yang panjang dan ramping, French whisk cocok untuk mencampur adonan di wadah yang dalam dan bersudut. French whisk juga cocok untuk mengaduk saus agar lebih lembut dan merata.

Spiral Whisk

Jenis Whisk Adonan untuk Kebutuhan Anda