Sarapan Cantik Dengan Roti Marble Talas

By dina, Minggu, 4 Desember 2016 | 17:00 WIB
Sarapan Cantik Dengan Roti Marble Talas (dina)

Roti talas dengan motif marble ini tampil cantik dengan rasa cokelat. Menu sarapan satu ini juga enak untuk dikudap, lho.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan biang:
    • 200 gram tepung terigu protein tinggi
    • 1 1/2 sendok teh ragi instan
    • 10 gram gula pasir
    • 125 ml air es
  2. Bahan roti:
    • 200 gram tepung terigu protein tinggi
    • 100 gram tepung terigu protein sedang
    • 100 gram gula pasir
    • 1/2 sendok teh ragi instan
    • 2 kuning telur
    • 1 putih telur
    • 30 ml susu cair
    • 75 ml air es
    • 75 gram margarin
    • 1 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh pasta talas
  3. Bahan isi:
    • 200 gram talas Pontianak, dikukus, dihaluskan
    • 300 ml susu cair
    • 100 gram gula pasir
    • 1/2 sendok teh pasta talas
  4. Bahan olesan (aduk rata):
    • 1 sendok makan susu evaporated

Cara membuat Roti Marble Talas:

1. Isi, rebus susu cair, talas, gula pasir, dan pasta talas sampai kental. Dinginkan. 2. Biang, campur tepung terigu, ragi instan dan gula pasir. Masukkan air Uleni sampai kalis. Diamkan 1 jam.3. Roti, campur biang, tepung terigu, ragi instan, dan gula. Uleni rata. Tambahkan telur, susu, dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. 4. Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Ambil 225 gram adonan. Tambahkan pasta talas. Uleni rata. Diamkan masing-masing adonan 15 menit.5. Kempiskan adonan. Timbang adonan putih masing-masing 50 gram dan adonan talas masing-masing 30 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit. 6. Giling masing ñ masing adonan putih dan talas. Letakkan adonan talas di atas adonan putih. Giling bersamaan. 7. Lipat bagian atas ke arah tengah dan bagian bawah ke arah tengah Giling lagi memanjang. Lakukan lipatan yang sama sekali lagi. 8. Bagi 3 bagian. Giling masing-masing adonan memanjang. Beri isi memanjang. Gulung di sisi yang panjangnya. Lakukan dengan bagian yang lainnya. Kepang. 9. Diamkan 75 menit sampai mengembang. Oles dengan bahan olesan. 10. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius selama 20 menit sampai matang. (Ri)Untuk 14 buah

FOTO: DOK. SAJIANSEDAP

Baca juga:

Roti Marble Isi Sirsak

Sarapan Cantik Dengan Roti Marble Talas

Marble Cake Kukus