Manis Lembut Koningskroon, Bolu Lapis Istimewa

By dina, Kamis, 22 Desember 2016 | 17:00 WIB
Manis Lembut Koningskroon, Bolu Lapis Istimewa (dina)

Koningskroon adalah kue yang teksturnya sangat lembut dengan isian buah prune dan selai jeruk. Penasaran ingin membuatnya?

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan:
    • 12 kuning telur
    • 2 putih telur
    • 120 gram gula pasir
    • 65 gram tepung terigu protein sedang
    • 10 gram maizena
    • 15 gram susu bubuk
    • 135 gram mentega asin
    • 1 sendok makan susu kental manis
    • 12 buah prunes, pipihkan
    • 50 gram selai jeruk halus

Cara membuat Koningskroon:

1.    Tata prunes (step) di dasar satu loyang 24x12x4 cm yang dialas kertas roti, dan dioles margarin.2.    Kocok telur bersama gula pasir sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, maizena, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.3.    Lelehkan mentega asin. Tambahkan susu kental manis. Aduk rata. Tuang ke dalam adonan telur sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. 4.    Tuang sebagian ke dalam loyang 24x12x4 cm  yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Satu bagian adonan lagi dituang ke dalam loyang yang berisi prunes.5.    Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius 25 menit sampai matang.6.    Ambil selembar cake. Oleskan selai jeruk. Tutup dengan cake lain. Padatkan. (Dn)

Untuk 12 Potong

FOTO: DOK. SAJIANSEDAP

Baca juga:

Lapis Surabaya Irit Telur

Manis Lembut Koningskroon, Bolu Lapis Istimewa