Kali ini putu mayang kita sajikan dengan saus putih. Taburan buah nangkanya membuat aroma harum Putu Mayang Saus Putih terasa menggelitik di hidung.
Durasi 45 menit
20 porsi Porsi
Ingredients
- Bahan putu mayang:
- 300 gram tepung beras
- 2 sendok makan gula pasir
- 1 sendok teh garam
- 100 gram tepung sagu
- 550 ml santan dari 1 butir kelapa
- 2 tetes pewarna merah cabai
- 2 tetes pewarna hijau muda
- beberapa lembar daun pisang untuk alas
- Bahan saus putih
- 1.600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 200 gram gula pasir
- 1 sendok teh garam
- 2 lembar daun pandan
- 200 gram nangka, potong-potong kotak kecil
- 2 sendok makan maizena larutkan dalam 1 sendok makan air
Cara Membuat Putu Mayang Saus Putih:
- Masak tepung beras, gula pasir, garam, dan santan sambil diaduk hingga menggumpal. Tambahkan tepung kanji sambil diuleni.
- Bagi adonan menjadi 3 bagian. Satu bagian diberi pewarna merah cabai. Aduk rata. Satu bagian diberi pewarna hijau muda. Aduk rata. Satu bagian lagi dibiarkan tanpa warna. Masukkan adonan ke dalam cetakan kue putu mayang. Tekan sambil ditampung di atas daun pisang yang dioles minyak goreng.
- Kukus di atas api sedang 15 menit.
- Saus, masak santan, gula pasir, garam dan daun pandan sambil diaduk hingga mendidih. Masukkan nangka. Aduk rata. Tambahkan larutan maizena sambil diaduk sampai mengental. Aduk rata. Angkat.
- Sajikan putu mayang bersama saus.(Dt)
Baca juga: