Hanya dengan 3 Langkah Mudah, Tempe Kuah Santan Pedas Langsung Tersaji

By robertus, Selasa, 21 Maret 2017 | 05:50 WIB
tempe kuah santan pedas (robertus)

Tempe sangat mudah diolah dan pas disandingkan dengan bahan makanan apa saja. Hasilnya pun pasti lezat. Tak terkecuali Tempe Kuah Pedas. Dengan aroma terasi dan sensasi rasa pedasnya yang menggugah.

Durasi 20 menit

6 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 400 gram tempe, potong 3x3x2 cm
    • 500 gram minyak untuk menggoreng
    • 1 cm lengkuas, memarkan
    • 1 cm jahe, memarkan
    • 6 buah cabai rawit merah utuh
    • 1 sendok teh garam
    • 1 sendok teh gula merah
    • 400 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 1/2 sendok teh terasi, bakar
    • 1 cm kunyit, bakar
    • 2 siung bawang putih
    • 5 butir bawang merah
    • 2 buah cabai merah besar
    • 4 buah cabai merah keriting

Cara Membuat Tempe Kuah Santan Pedas: 1. Goreng tempe dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai berkulit. Angkat dan tiriskan. 2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, lengkuas, dan jahe sampai harum. Masukkan cabai rawit merah. Aduk rata. Tuang santan. Masak sampai mendidih. 3. Tambahkan tempe, garam, dan gula merah. Masak sampai matang dan meresap.(Ri)  

Baca juga:

Gurihnya Tempe Bulat Goreng Tepung dalam 15 Menit

Chinese Corn Soup Ala Resto Ini Bisa Dibuat Di Rumah

Tumis Tahu Pedas Ini Bisa Dibuat Dalam 20 Menit Saja

Pasti Sukses Membuat Sayur Bening Labu Sedap Dengan Resep Ini

Cara Mudah Membuat Nasi Uduk Di Rumah