Resep Donat Panggang yang Mudah Diikuti & Anti-Gagal

By robertus, Kamis, 23 Maret 2017 | 11:28 WIB
donat panggang (robertus)

Membuat donat tak harus selalu digoreng. Dipanggang pun bisa menghasilkan donat yang empuk dan rasanya enak, lo! Mari, ikuti resep Donat Panggang ala SajianSedap yang mudah diikuti ini.

Durasi 100 menit

10 buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 250 gram tepung terigu protein sedang
    • 30 gram gula pasir
    • 1 butir telur
    • 75 ml air es
    • 50 gram margarin
    • 1/2 sendok teh garam
    • 50 gram dark cooking chocolate, lelehkan, untuk pencelup
  2. Bahan biang:
    • 1 sendok teh ragi instan
    • 75 ml air hangat
    • 1/2 sendok teh gula pasir

Cara Membuat Donat Panggang:

  1. Biang, aduk rata bahan biang. Diamkan 15 menit sampai mengembang.
  2. Campur tepung terigu dan gula pasir. Uleni hingga rata. Masukkan biang. Uleni hingga rata.
  3. Tambahkan telur dan air es sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai lembut. Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai lembut.
  4. Masukkan dalam kantung plastik segitiga. Semprotkan pada cetakan tulban kecil yang sudah diolesi margarin.
  5. Diamkan 30 menit sampai mengembang.
  6. Oven dengan suhu 190 derajat Celsius selama 12 menit sampai matang.
  7. Celup bagian bawahnya dengan cokelat masak pekat leleh. Biarkan dingin.

Baca Juga: Unik Banget! 3 Resep Donat Tradisional ini Cocok Jadi Ide Jualan Laris Manis