Maniskan Akhir Pekan Dengan Glazzy Doughnut yang Rasanya Bikin Ketagihan

By Virny Apriliyanty, Jumat, 31 Maret 2017 | 22:53 WIB
Maniskan Akhir Pekan Dengan Glazzy Doughnut yang Rasanya Bikin Ketagihan (Virny Apriliyanty)

Glazzy Doughnut adalah bentuk modern dari donut klasik yang hanya bertabur gula tepung. Yang membedakan, disini gula tepung dimasak dulu dengan aneka bahan hingga menjadi topping yang bisa mengeras.

Durasi 120 menit

26 buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
  2. Bahan topping:

Cara Pengolahan Glazzy Doughnut :  

1. Campur tepung terigu, ragi instan, gula pasir, susu bubuk, baking powder dan kentang. Aduk rata.  2. Tambahkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. 3. Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.  4. Timbang masing-masing 30 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit. Pipihkan sedikit. Lubangi tengahnya. Diamkan 45 menit sampai mengembang di atas loyang yang ditabur tepung.  5. Goreng dalam minyak padat yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Tiriskan. 6. Glaze, aduk rata gula tepung, air panas, dan air jeruk lemon. Tambahkan unsalted butter. Aduk hingga larut.  7. Celup bagian atas donat ke dalam topping. (Dt)

Baca juga:

Yuk Bikin Martabak Telur Seenak Pedagang Kaki Lima Dengan Resep Ini

Resep Mie Rebus Jawa Ini Dijamin Hasilnya Enak

Resep Bolu Pandan Lembut Hanya dengan 5 Bahan Buat Sarapan Esok

Ini Penyebab Ayam Goreng Tepung Tidak Renyah, Kita Sering Melakukannya?

Mari Simak Aneka Manfaat Daun Mangkokan