Lezatnya Laksa Buatan Sendiri Tak Kalah dengan yang Ada di Kaki Lima

By robertus, Minggu, 9 April 2017 | 10:30 WIB
laksa (robertus)

Mumpung masih di akhir pekan, maksimalkan berkreasi di dapur. Untuk santap malam kali ini, yuk memasak sajian berkuah Laksa yang lezatnya pasti tak kalah dengan yang ada di kaki lima.

Durasi 25 menit

5 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 3 buah (400 gram) paha ayam ambil dagingnya, potong kotak
    • 150 gram udang jerbung, kupas,sisakan ekor
    • 750 ml kaldu ayam dari rebusan tulang ayam
    • 350 ml santan dari 1/4 butir kelapa
    • 2 batang serai, ambil putihnya, memarkan
    • 5 lembar daun jeruk, buang tulangnya
    • 4 1/4 sendok teh garam
    • 2 3/4 sendok teh gula pasir
    • 1 batang daun bawang, iris untuk taburan
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 8 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 3 cm kunyit, bakar
    • 2 cm jahe
    • 1/2 sendok makan ketumbar
    • 1/2 sendok teh merica
    • 1/4 sendok teh jintan
    • 4 buah cabai merah keriting
    • 1 sendok teh terasi, bakar

Cara Membuat Laksa: 1. Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan ayam dan udang jerbung. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan kaldu ayam. Masak sampai mendidih. 2. Masukkan santan sambil diaduk perlahan sampai mendidih. Tambahkan  garam dan gula pasir. Masak sampai matang. 3. Sajikan setelah ditaburi daun bawang dan seledri.  

Baca juga:

Super Praktis! Dengan 5 Bahan Saja Kita Bisa Menghadirkan 5 Resep Lezat Ini Di Meja Makan

Minum Segelas Air Saat Bangun Tidur Ternyata Bisa Usir Sakit Kepala dan Aneka Penyakit Lainnya

Sup Makaroni Bola Keju Ini Bikin Semua Orang Terkesan di Meja Makan

Resep Siomay Ayam Kuning Ini Gampang Dibuat Untuk Camilan Asyik Akhir Pekan

Tumis Pokcoy Taoco Udang Yang Sedap Ini Siap Dalam 20 Menit Saja