Mari sesekali mengolah ikan cakalang asap dengan cara dipepes. Racikan bumbu yang pas bikin cita rasa Pepes Cakalang Asap dijamin mencuat saat dinikmati di meja makan
Durasi 45 menit
9 bungkus Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 300 gram daging cakalang asap potong kecil-kecil
- 3 batang serai, iris halus
- 8 buah daun jeruk, buang tulangnya
- 4 lembar daun salam, potong 2 bagian
- 3/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 9 lembar daun pisang untuk membungkus
- 9 batang tusuk gigi untuk menyemat
- Bumbu ulek:
Cara Membuat Pepes Cakalang Asap: 1. Aduk rata ikan, bumbu ulek, serai, daun jeruk, belimbing sayur, garam, dan gula pasir. 2. Ambil daun pisang, taruh sepotong daun salam dan adonan ikan berbumbu. Bungkus memanjang dan semat ujungnya dengan lidi. 3. Kukus di dalam pengukus yang sudah dipanaskan di atas api sedang selama 30 menit sampai matang. Angkat. 4. Panggang di dalam pan sampai harum. (Ri)
(Baca juga: Ini Cara Membuat Ayam Penyet Yang Dijamin Mantap)
(Baca juga: Paduan Cita Rasa yang Asyik dalam Resep Puding Tiga Lapis dalam Gelas)
(Baca juga: Sarapan Bergizi dengan Tim Telur yang Praktis dan Lezat)
(Baca juga: Ayam Rica-Rica Khas Manado Bisa Kita Buat Dalam 3 Langkah Saja)
(Baca juga: Enggak Akan Kecewa Dengan Sajian Bebek Betutu Khas Bali Lezat Ini)