Cara Cepat Hilangkan Rasa Pedas Di Lidah Dengan 6 Bahan Alami Ini

By Virny Apriliyanty, Kamis, 29 Maret 2018 | 05:03 WIB
Rasa Pedas Di Lidah Hilang Seketika dengan 6 Bahan Alami Ini (Virny Apriliyanty)

SajianSedap.com - Masyakarat Indonesia cinta cabai.

Rasa olahan cabai yang nikmat dan menambah selera makan tak jarang membuat banyak orang kalap dan akhirnya kepedasan. 

Belum lagi jika anda menantang diri mencoba aneka kuliner pedas berlevel yang sekarang sedang kekinian.

Jika sudah begini, rasanya sungguh menyiksa.

Keringat akan mengucur, lidah seperti terbakar dan perut kembung karena kebanyakan minum air. 

Untuk menyiasati rasa pedas setelah makan ini, ada beberapa bahan alami yang terbutki jitu meredakan pedas, berikut penjelasnnya,

1. Susu

Di salah satu restoran penyaji kuliner pedas berlevel terpampang tulisan “Dilarang Membawa Minuman Dari Luar Kecuali Susu”.

Yup, susu memang sudah sejak lama terkenal bisa meredakan rasa pedas.

Hal ini bisa terjadi karena sifat netral yang dimiliki susu juga bisa menetralkan enzim kapsaisin, enzim penyebab pedas dalam cabai. 

Caranya mudah, minum setegak susu dan biarkan di dalam rongga mulut.

Telan saat rasa pedas terasa berkurang.

Lakukan langkah ini beberapa kali dan rasa pedas akan sepenuhnya hilang dari mulut anda.

(Baca juga: Pedas dan Gurih Ayam Goreng Krispi Balado Keju Ini Bikin Siapa Pun Jadi Lapar)

2. Garam dan Gula 

Bahan alami ini cukup digunakan dengan cara dihisap.

Letakan garam di bawah lidah dan biarkan meleleh.

Untuk gula, anda hanya perlu mengemut nya di dalam mulut sampai rasa pedas berkurang

3. Jeruk Nipis

Rasa asam pada jeruk nipis dipercaya dapat menghilangkan rasa pedas.

Iris tipis jeruk nipis dan hisaplah sampai rasa pedas hilang

4. Nasi

Kunyahlah gumpalan kecil nasi di dalam mulut saat rasa pedas menyerang.

Kunyah nasi dalam waktu lama hingga menjadi benar-benar lumat.

Cara ini dapat membuat lidah dan mulut ditinggalkan rasa pedas.

(Baca juga: Seblak Ceker Kari Pedas, Lezat Dengan Aroma Kari Nan Sedap)

5. Air hangat

Air hangat dikatakan memiliki efek pengusir pedas yang lebih ampuh ketimbang air dingin.

Walau begitu, anda perlu siap-siap dengan efeknya.

Saat meminum air panas, mulut yang tadinya sudah terbakar karena pedas akan semakin membara.

Namun, dalam beberapa kali tegukan, rasa pedas akan membaik.

6. Selai kacang

Makanan yang satu ini dapat dengan cepat menetralkan rasa pedas.

Selain karena rasanya yang manis, selai kacang juga memiliki kandung lemak yang dapat mengikat enzim kapsaisin.

Hisap selai kacang perlahan sampai rasa pedas mereda.

Nah itulah beberapa tips jitu meredakan rasa pedas dengan cepat.

Dengan tau cara-cara ini, anda bisa dengan pede mencoba aneka penganan pedas tanpa perlu takut kembung karena kepedasan.

Namun begitu, ada baiknya memastikan bahwa makanan pedas yang dikonsusmi masih bisa ditolerir oleh tubuh.

Karena, segala hal yang berlebihan tentu tidak baik jika dikonsumsi.

(Baca juga: Semua Orang Pasti Bisa Membuat Nugget Tahu Kesukaan Keluarga)

(Baca juga: Sedap Khas Ayam Penyet Sambal Serai Ini Mudah Dibuat)