Cantiknya Cake Tulban Mini Red Velvet Ini Bisa Tersaji Dengan Resep Mudah Ini

By Sajian Sedap, Jumat, 5 Mei 2017 | 00:53 WIB
Cake Tulban Mini Red Velvet (Sajian Sedap)

Cake Tulban Mini Red Velvet ini enggak cuma cantik tapi juga enak. Meskipun terkesan sulit tapi membuatnya mudah lho, kalau kita pakai resep berikut.

Durasi 60 menit

8 buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan cake:
    • 50 gram bit kukus, dihaluskan
    • 150 gram margarin
    • 35 gram gula pasir
    • 3 kuning telur
    • 150 gram tepung terigu protein sedang
    • 1 sendok teh baking powder
    • 3 putih telur
    • 1/4 sendok teh garam
    • 75 gram gula pasir
    • 25 gram choclate chips
    • 1 sendok teh pewarna merah
  2. Bahan topping:
    • 100 gram coklat masak leleh

Cara membuat Cake Tulban Mini Red Velvet:
1. Cake, kocok margarin dan gula pasir halus sampai lembut. Tambahkan kuning telur, kocok rata. Masukkan bit dan pewarna merah. Kocok rata. 
2. Masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan dikocok perlahan. Sisihkan.
3. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
4. Tuang ke dalam campuran tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Masukkan chocolate chips. Aduk rata.
5. Tuang ke dalam cetakan tulban kecil yang dioles margarin. 
6. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 25 menit sampai matang. Hias dengan coretan cokelat masak putih. (Dn)
 
(Baca juga: Apakah Perlu Membuang Kotoran Di Punggung Udang? Ini Jawabannya)
(Baca juga: Mie Ayam Jamur Ini Pas Untuk Menu Makan Malam Yang Bisa Dibuat Kilat)
(Baca juga: Memasak Opor Ayam Rumahan ala Buatan Ibunda Cukup dengan Tiga Langkah Mudah)
(Baca juga: Puding Cokelat Susu Lezat Ini Yang Jadi Favorit Semua Orang)
(Baca juga: Sajian Berkuah Gurih dan Lezat, Hadir dalam Resep Ayam Masak Bumbu Kuning)