Mewahnya Cita Rasa Daging Panggang Madu, Tepat untuk Santap Malam

By robertus, Senin, 27 November 2017 | 13:01 WIB
daging panggang madu
daging panggang madu (robertus)

Daging has dalam yang lembut berpadu dengan bumbu yang tepat, menciptakan Daging Panggang Madu yang lezat. Mudah dibuat, tepat untuk santap malam.

Durasi 60 menit

4 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 400 gram daging has dalam, potong tebal 1 cm
  2. Bumbu perendam:
    • 2 sendok makan madu
    • 1 sendok makan air jeruk lemon
    • 1 sendok makan air jeruk lemon
    • 3 siung bawang putih, cincang halus
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1 sendok makan kecap inggris
    • 1 sendok makan kecap manis
  3. Bahan pelengkap:
    • 1 bonggol kecil brokoli, potong perkuntum, rebus
    • 1 buah wortel, potong 1x5 cm, rebus
    • 2 buah kentang rebus, potong wedges

Cara Membuat Daging Panggang Madu:

1. Rendam daging dalam bumbu 30 menit. 2. Panggang di atas pan  sambil diolesi bumbu hingga matang dan bumbu meresap. 3. Sajikan bersama pelengkap. (Dn)  

(Baca juga: Yuk Belajar Cara Tepat Memeras Santan Agar Lauk Puasa Dan Lebaran Tidak Cepat Basi )

(Baca juga: Tidak Hanya Makanan, Menyetok Pinggan Tahan Panas Juga Akan Mempermudah Anda di Dapur)

(Baca juga: Ayam Goreng Tepung Penyet, Cara Unik Menikmati Ayam Goreng Tepung )

(Baca juga: Resep Rendang Tahu Petai Sajian Makan Siang yang Maknyus)

(Baca juga: Cicipi Timlo Khas Solo Yang Lezat)