SajianSedap.com - Bertanam aneka rempah di rumah ternyata punya banyak manfaat.
Selain mempercantik ruangan, kita juga bisa menggunakan aneka rempah segar langsung dari tanaman sendiri.
Rempah segar memiliki aroma yang lebih kuat dan harum dibanding membeli dalam bentuk kering dan kemasan.
Berikut adalah rempah aromatik sederhana yang bisa anda coba tanam di rumah :
1. Mint
Daun mint termasuk tumbuhan yang punya banyak kegunaan.
Daun beraroma menthol ini sering dicampur dalam teh atau infused water.
Aromanya membuat minuman jadi lebih segar dan menyehatkan.
Untuk makanan, campurkan beberapa helai daun mint dalam telur dadar agar menghasilkan telur dadar lezat aromatik.
Baca Juga: Rahasia Hotel Bikin Ruangan Harum Ternyata Gampang, Ternyata Sering Taruh 5 Bahan-bahan Ini
2. Rosemary
Ini dia bahan dapur utama dalam masakan Italia.
Sama seperti mint, rosemary punya aroma khas yang membuat makanan jadi makin sedap.
Untuk pasta, masukan beberapa jumput rosemary segar kedalam saus saat dimasak.
Selain itu, rosemary juga terkenal berkhasiat melemaskan otot yang tegang dan pegal.
Caranya campurkan rosemary dengan minyak zaitun dan jadikan ramuan tersebut sebagai minyak pijat.
3. Kemangi atau Thai Basil
Kedua tanaman ini sebenarnya masih termasuk dalam keluarga yang sama.
Keunggulannya adalah aroma aromatiknya paling sedap disandingkan dalam aneka masakan matang.
Di Indonesia sendiri, kemangi biasa disantap mentah sebagai lalap atau dicampurkan dalam masakan seperti woku, pepes dan curry.
4. Peterseli
Di Indonesia, daun satu ini seringkali dijadikan sebagai garnish atau hiasan sebuah hidangan.
Namun begitu, tanaman yang hijau rindang ini ternyata punya manfaat banyak jika dikonsumsi.
Untuk menurunkan berat badan, rebus 5 sdm daun piterseli yang ditumbuk bersama 1 liter air selama 30 menit, kemudian saring dan minum airnya.
Untuk mengurangi rasa pahit, tambahkan madu atau perasan jeruk lemon.
Jangan lupa pilih piterseli yang masih muda karena aroma dan manfaatnya biasa hilang seiring dengan masa usianya.
5. Ketumbar
Daun ketumbar atau cilantro sebenarnya punya banyak manfaat.
Tanaman aromatik ini memiliki kandungan antibiotik alami dua kali lebih efektif sebagai obat dalam membunuh bakteri yaitu salmonella.
Selain itu, daun ketumbar juga dapat mengatur kadar gula darah sehingga baik bagi penderita diabetes.
Daun ketumbar dapat dikonsumsi secara mentah, jus ataupun dijadikan teh.
Di Negara Asia lainnya, daun ini biasa dimasukan dalam aneka sup untuk memberikan sensasi menyegarkan.
6. Oregano
Sama seperti rosemary, oregano juga banyak digunakan dalam masakan Italia.
Kedua bumbu ini biasa digabungkan menjadi “mixed herbs” untuk aneka masakan seperti pasta dan pizza.
Oregano juga punya aroma khas yang tidak bisa digantikan.
Selain itu, oregano juga banyak diolah menjadi minyak oregano yang berkhasiat menghilangkan jerawat.
Anda yang pemula dalam hal bertanam, lebih baik membeli rempah dalam pot yang sudah tumbuh dan berkembang.
Dengan begini proses perawatannya jadi lebih sederhana.
Anda pun siap menjadi chef sekaligus tukang kebun di dapur sendiri.
Selamat Mencoba!