Sup Cuciwis, Istimewa Lezatnya Saat Santap Sahur

By Sajian Sedap, Kamis, 22 Juni 2017 | 07:19 WIB
sup cuciwis (Sajian Sedap)

Cuciwis tak hanya enak ditumis. Dibuat sup pun lezat. Tambahkan daging sukiyaki untuk menambah cita rasa lezatnya. Berikut resep Sup Cuciwis yang menyehatkan untuk santap sahur.

Durasi 50 menit

12 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 150 gram daging sukiyaki
    • 1 buah (275 gram) tahu cina, potong kotak 1 1/2 x 1 1/2 x 1 1/2 cm
    • 200 gram cuciwis, masing-masing belah dua memanjang
    • 8 siung bawang putih, goreng, haluskan
    • 1 sendok makan garam
    • 2 sendok teh gula pasir
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 2.250 ml air
    • 2 batang daun bawang, potong 1 1/2 cm
    • 2 blok kaldu sapi

Cara Membuat Sup Cuciwis:
 
1. Rebus daging di dalam air sampai matang.
2. Masukkan tahu, cuciwis, bawang putih, garam, gula pasir, dan merica bubuk. Biarkan sampai cuciwis empuk.
3. Masukkan daun bawang dan kaldu blok. Biarkan sebentar lalu angkat.

(Baca juga: Resep Tumis Kangkung Masak Sambal Goreng Ini Dijamin Bikin Merem Melek!)

(Baca juga: Wajib Dicoba! Memasak Tumis Jantung Pisang Pedas yang Sedapnya Bikin Nagih)

(Baca juga: Puyonghai Bayam, Kreasi Unik Untuk Makan Siang Yang Sedap Dan Sehat)

(Baca juga: Step By Step Membuat Fuyunghai Ayam Udang Dengan Saus Lezat Ala Chinese Food)

(Baca juga: Siapkan Pindang Telur Untuk Stok Santap Sahur Praktis)