Kelezatan Sempurna Ayam Saus Charsiu, Olahan Ayam Panggang Bercita Rasa Oriental

By Sajian Sedap, Sabtu, 24 Juni 2017 | 16:22 WIB
ayam saus charsiu (Sajian Sedap)

Ayam panggang ini menonjolkan citarasa oriental karena menggunakan saus charsiu, ngohiang dan minyak wijen. Rasanya jadi otentik seperti yang kita makan di Restoran Chinese Food.

Durasi 75 menit

5 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 1/2 ekor ayam, potong 10 bagian
    • 1 sendok teh jeruk nipis
    • 1/4 sendok teh garam
    • 2 sendok teh kecap ikan
  2. Bahan saus:
    • 3 siung bawang putih, cincang halus
    • 1 cm jahe, parut
    • 50 gram saus charsiu
    • 2 sendok makan madu
    • 1 sendok teh angkak, seduh 3 kali dengan air mendidih, haluskan
    • 1 sendok teh bumbu ngohiang
    • 1 sendok teh minyak wijen
    • 2 sendok makan saus tiram
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 3/4 sendok teh gula pasir
    • 200 ml air
    • 1 sendok makan maizena dilarutkan dengan 1 sendok makan air sebagai pengental

Cara M embuat Ayam Saus Charsiu:

  1. Lumuri ayam dengan air jeruk nipis, garam, dan kecap ikan. Diamkan 30 menit.
  2. Oven ayam dengan api bawah suhu 170 derajat Celsius 60 menit sambil dioles sisa bumbu dan ditutup aluminium foil, sampai matang.
  3. Saus, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Bubuhi saus charsiu, madu, angkak, bumbu ngohiang, minyak wijen, saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir.  Aduk rata.
  4. Tuang air. Masak sambil diaduk  sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena. Aduk - aduk sampai meletup.
  5. Siram saus di atas ayam.

Baca Juga: Resep Ayam Saus Asam Manis, Masakan Chinese Food Super Enak yang Tak Bakal Membosankan